Lucky Hakim Minta Maaf ke Dedi Mulyadi, Sanksi Pemberhentian Sementara Tetap Berlaku

Senin, 07 April 2025 | 15:00 WIB
Lucky Hakim Minta Maaf ke Dedi Mulyadi, Sanksi Pemberhentian Sementara Tetap Berlaku
Lucky Hakim kena tegur Dedi Mulyadi (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dedi Mulyadi menegur Lucky Hakim melalui media sosial dan pesan WhatsApp

Sebelumnya, Dedi Mulyadi mengungkapkan bahwa ia sudah berusaha menghubungi Lukcy Hakim melalui pesan WhatsApp (WA). Namun, sang bupati sama sekali tidak memberi respons.

Hingga pada akhirnya Dedi Mulyadi menegurnya lewat postingan di media sosial. Baik di akun Instagram maupun akun TikTok pribadinya.

"Enggak ada (izin). WA enggak ada," kata Dedi Mulyadi, dikutip dari rekaman wawancara dengan seorang wartawan.

Dedi Mulyadi melanjutkan, "Saya enggak pernah tuh, Lucky Hakim ke saya WA misalnya, ke Jepang enggak. Makanya saya beberapa kali WA enggak ada respons."

"Saya beberapa kali WA memberikan pemberitahuan kegiatan, memberitahukan ini, enggak ada respons. Saya pikir enggak ada respons karena jarang buka WA. Ternyata ada di Jepang," kata Dedi lagi.

Dedi Mulyadi menegaskan bahwa setiap kepala daerah seharusnya standby atau siaga di hari-hari besar seperti Idulfitri. Pasalnya, itu adalah masa-masa keos atau munculnya masalah di tengah masyarakat.

"Seharusnya pada saat bulan lebaran begini, para pejabat tuh ada di tempat. Ada di tempat. Kan, harus silaturahmi kita, halal bihalal kita kan dengan warga kita, bukan warga luar negeri," ucapnya menyindir.

"Kemudian, juga kan problem, berbagai problem bisa terjadi ketika lebaran. Arus macet, kemudian berbagai peristiwa sering terjadi. Kemudian situasinya juga, bencana. Makanya harus standby. Bukan pergi ke luar negeri, apalagi ke luar negerinya tanpa izin," tegasnya.

Baca Juga: Jordi Onsu Terus Dikabarkan Mualaf, Warganet Beri Kesaksian: Masih ke Gereja di Senayan City

Sementara dalam postingannya di media sosial, Dedi Mulyadi mengunggah kompilasi foto liburan Lucky Hakim di Jepang. Bahkan, ia menyisipkan potret keluarga sang bupati saat mengunjungi Disneyland Tokyo.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI