Reaksi Adem Bunda Corla soal Ruben Onsu Mualaf: Singgung Dosa yang Lenyap Seketika!

Kamis, 03 April 2025 | 16:30 WIB
Reaksi Adem Bunda Corla soal Ruben Onsu Mualaf: Singgung Dosa yang Lenyap Seketika!
Ruben Onsu dan Bunda Corla (Instagram/ruben_onsu)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Keputusan Ruben Onsu untuk menjadi mualaf disambut baik oleh orang-orang terdekat.

Sebut saja, ada desainer Ivan Gunawan yang terus menghujani komentar positif dalam unggahan Ruben.

Satu di antaranya adalah doa dari Ivan agar sahabatnya tersebut terus berbahagia. "Bahagia selalu sayang," tulis Ivan Gunawan baru-baru ini.

Usut punya usut, komentar tersebut diberikan dalam unggahan Ruben Onsu ketika merayakan Idul Fitri.

Tanpa Sarwendah dan ketiga anaknya, Ruben Onsu merayakan perayaan dalam Islam tersebut dengan keluarga lain.

Keluarga yang diduga sudah mengenalnya dari lama yaitu orangtua dan adik angkatnya.

Setelah Ivan Gunawan, terbit lah tanggapan dari Bunda Corla.

Sebagaimana diketahui, Bunda Corla memiliki hubungan yang erat dengan Ivan Gunawan hingga hari ini.

Selain itu, Bunda Corla sempat terlihat akrab dengan Ruben ketika berkunjung ke Indonesia beberapa waktu yang lalu.

Baca Juga: Baru Terkuak, Agama Ibu Ruben Onsu yang Datangi Anak di Mimpi sebelum Mualaf

Kala itu, Ruben Onsu menjadi pemandu dalam acara yang mendatangkan Bunda Corla sebagai bintang tamu.

Keakraban tersebut diduga menjadi alasan mengapa Bunda Corla menanggapi kabar mualaf Ruben dengan cara yang adem.

Alih-alih mengatakan benar atau salah, Bunda Corla lebih fokus pada perubahan dalam diri Ruben Onsu setelah mualaf.

Menurut Bunda Corla, ada pandangan tersendiri dalam Islam mengenai mereka yang memutuskan menjadi mualaf. Ibaratnya, mereka yang mualaf adalah seorang bayi.

"Ruben itu bagaikan anak kecil yang baru lahir," kata Bunda Corla, mengutip dari kanal YouTube Daily Vlog Bunda Corla.

Bahkan Bunda Corla menyebut bila Ruben Onsu itu suci tanpa dosa. "Suci, tanpa dosa," ujarnya menyambung.

Bunda Corla (Instagram/@corla_2)
Bunda Corla tanggapi kabar Ruben Onsu mualaf (Instagram/@corla_2)

Ucapan Bunda Corla tersebut disertai dengan contoh. Sebagai seorang mualaf, tentu saja Ruben Onsu tidak lancar menunaikan ibadah begitu saja.

Misal kan Ruben kesulitan dalam menunaikan salat, ada keringanan yang disebut-sebut Bunda Corla.

"Kalau dia enggak bisa sembahyang, dia boleh cuma bergerak-gerak. Kalau dia belum bisa baca bismilah, dia boleh cuma bergera-gerak," ucap Bunda Corla.

"Enggak masalah. Ruben itu intinya bagaikan anak bayi yang baru lahir. Umurnya baru dua tiga hari," tutur Corla.

Bunda Corla menyebut bila benar bahwa Ruben Onsu belum memiliki dosa sejak memutuskan untuk menjadi mualaf.

"Jadi belum ada dosanya," ucap Bunda Corla. "Ya itu lah, kek mana ya bilangnya, enak sekali," lanjutnya.

Namun ada satu hal penting yang digaris bawahi Bunda Corla mengenai keputusan menjadi mualaf dan persoalan dosa.

Dosa yang belum ada itu hanya diperuntukkan mereka yang non Muslim kemudian memilih menjadi seorang Muslim.

"Itu khusus yang tadinya beragama di luar Islam, yang non Muslim. Begitu menjadi Muslim, dia dapat (hal) spesial, ya enak lah," kata Bunda Corla.

"Jadi, begitu dia masuk Islam. Semua orang Islam sudah paham bahwa Ruben itu bagaikan anak bayi yang baru lahir, tanpa dosa," tutur Bunda Corla.

Fakta Menarik Masjid Ruben Onsu (YouTube/MOP Channel)
Ruben Onsu usai menjadi mualaf (YouTube/MOP Channel)

"Itu ya hadiah buat mereka (mualaf). Ya gimana ya, dibilang Bunda (bilang), 'enak bener ya (jadi mualaf)', tapi ya gitu," ujarnya menyambung.

Sebagai tambahan, Bunda Corla sempat bercanda. Corla membandingkan dosa yang dimilikinya dengan milik Ruben Onsu.

Konon, dosanya lebih banyak karena dirinya bukan lah seorang mualaf seperti Ruben Onsu.

"Bunda (dosanya) mungkin banyak kali, Ruben, begitu masuk Islam, enak kayak anak bayi. Kayak anak bayi baru lahir, suci tanpa dosa," ucapnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI