Mat Solar 'Datangi' Salah Satu Anaknya di Malam Sebelum Salat Ied

Selasa, 01 April 2025 | 00:02 WIB
Mat Solar 'Datangi' Salah Satu Anaknya di Malam Sebelum Salat Ied
Ziarah makam keluarga Mat Solar di Makam Wakaf H. Daiman di kawasan Ciputat, Tangerang Selatan, Senin (31/3/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Jadi di mimpinya, ayah kayak mati suri. Ayah kayak hidup lagi, nggak tahu kenapa," kisah Haidar.

Haidar, dalam pernyataan sebelumnya, memang mengaku mulai rindu sosok Mat Solar. Namun, kehadiran sang ayah dalam mimpi dengan kondisi masih hidup tetap membuat Haidar syok.

"Dari situ, aku langsung kebangun. Kaget soalnya," papar Haidar.

Haidar sendiri sudah mengadukan soal pertemuan dengan Mat Solar lewat mimpi ke keluarga, meski tidak dibagikan rinciannya.

"Aku udah ngomong sama mama aku, sama kakak aku. Cuma belum cerita lagi kayak gimana, mimpinya apa. Aku baru kasih tahu doang," jelas Haidar.

Ziarah makam keluarga Mat Solar di Makam Wakaf H. Daiman di kawasan Ciputat, Tangerang Selatan, Senin (31/3/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Ziarah makam keluarga Mat Solar di Makam Wakaf H. Daiman di kawasan Ciputat, Tangerang Selatan, Senin (31/3/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

Sampai sekarang, Haidar masih mencari makna mimpi bertemu Mat Solar yang membuatnya terperanjat dari tidur.

Belum ada jawaban pasti terkait hal itu, dan malah semakin rumit setelah Haidar berusaha mencari tahu sendiri arti mimpi tersebut.

"Aku sampai search di Google, soal pertanda ayah hidup lagi di mimpi. Katanya, itu pertanda kalau ayah mau masuk ke akhirat. Makanya ya udah, aku pun langsung kebangun aja gitu," jelas Haidar.

Di luar hasil mesin pencarian, Haidar memilih meyakini bahwa Mat Solar datang ke mimpi salah satu anaknya cuma untuk mengingatkan agar jangan sampai melewatkan ibadah salat Ied.

Baca Juga: Sepi, Begini Suasana Lebaran Hari Pertama di Bundaran HI

"Aku kan semalem tidur sendiri. Mungkin takutnya ayah, aku nggak bangun salat Ied. Jadi, dibangunin," terang Haidar, sambil menerka-nerka maksud mimpinya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI