“Berburu Lailatul Qadr di masjid,” tulis Raffi Ahmad.
5. Raffi Ahmad bersama Ketua KPK Setyo Budiyanto

Dalam momen Iktikaf itu, Raffi juga bertemu dengan para pejabat pemerintahan lainnya. Salah satunya adalah Ketua KPK Setyo Budiyanto.
“Bersama ketua @official.kpk Bapak Setyo Budiyanto momen ini menjadi refleksi mendalam tentang makna ketakwaan dan integritas dua nilai yang harus senantiasa kita jaga dalam kehidupan pribadi maupun pengabdian kepada bangsa,” tulis Raffi Ahmad.
6. Raffi Ahmad bersama Ketua MUI Bidang Fatwa, Asrorun Niam Sholeh

Selain bertemu dengan ketua KPK, Raffi juga bertemu dengan dewan pimpinan MUI Bidang Fatwa, Asrorun Niam Sholeh.
“Ramadan adalah waktu untuk bermuhasabah dan mempererat ukhuwah. Dalam suasana penuh berkah, saya menjalani Iktikaf bersama ketua @muipusat Bidang Fatwa Bapak Prof Asrorun Niam Sholeh, merenungi hikmah dan mencari ridha Allah SWT dalam setiap langkah,” tulis Raffi Ahmad.
7. Teguran di Bulan Ramadan

Momen Iktikaf di hari-hari terakhir Ramadan itu ternyata memiliki makna mendalam bagi Raffi Ahmad.
Baca Juga: Buntut Guyon Janda Semakin di Depan, Raffi Ahmad Minta Maaf: Ini Refleks
Ia berharap agar pada Ramadan senantiasa dijauhkan dari segala keburukan dan fitnah.