Beda dengan sebelumnya, Lisa Mariana tak begitu banyak bicara usai Ridwan Kamil memberikan klarifikasi.
Lisa hanya menekankan kepada warganet yang mengikuti kasusnya untuk tidak melibatkan sang putri terlalu jauh.
Dugaan bahwa putri Lisa yang bernama Celine adalah anak Ridwan Kamil membuat potretnya cepat tersebar di media sosial.
Warganet berdebat mengenai kemiripan Celine putri Lisa Mariana dengan Ridwan Kamil.
Lisa Mariana tak tinggal diam. Ia meminta warganet yang menyebarkan potret putrinya tanpa izin untuk berhenti melakukannya.
"Stop edit foto anakku. Nggak disensor pula! Aku baru liat di TikTok, digoreng pula. Cukup aku aja bisa? Anakku jangan? Bisa?" pinta Lisa sambil menambahkan emoji menangis.
Sebelumnya Lisa Mariana mengungkap putrinya lahir pada Januari 2022 sehingga kini berusia tiga tahun.
Ketika Ridwan Kamil berduka karena putranya, Eril, hanyut di Swiss, putri Lisa kala itu berusia lima bulan. Eril meninggal dunia pada Mei 2022.
Salah satu saksi Lisa Mariana ketika mengandung putrinya adalah Nathalie Holscher.
Baca Juga: Pendidikan Mentereng Ridwan Kamil: Sempat Cerita Punya IPK Kecil
Lisa mengungkap Nathalie memberinya bantuan berupa baju-baju bekas Adzam yang usianya hampir sama dengan Celine.