Bongkar Dugaan Perselingkuhaan dengan Ridwan Kamil, Lisa Mariana Dapat Dukungan Cupi Cupita

Sumarni Suara.Com
Kamis, 27 Maret 2025 | 10:41 WIB
Bongkar Dugaan Perselingkuhaan dengan Ridwan Kamil, Lisa Mariana Dapat Dukungan Cupi Cupita
Dukungan Cupi Cupita untuk Lisa Mariana (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Tak sedikit hujatan yang diterima oleh Lisa usai pengakuannya yang menjadi selingkuhan sosok politisi terkenal itu.

Meski banyak yang menghujat, Lisa justru memamerkan sejumlah dukungan yang diberikan kepadanya.

Beberapa dukungan dari kerabat dan penggemar diunggahnya melalui Story.

Salah satu yang mencuri perhatian adalah dukungan yang diberikan oleh penyanyi dangdut Cupi Cupita.

Unggahan Lisa Mariana dapat dukungan dari Cupi Cupita. [Instagram/@lisamarianaaa]
Unggahan Lisa Mariana dapat dukungan dari Cupi Cupita. [Instagram/@lisamarianaaa]

Lisa membagikan unggahan tangkapan layar percakapannya dengan penyanyi dangdut yang terkenal dengan lagu Goyang basah itu.

“Semangat sayang, semoga Allah selalu lindungimu dan anakmu, amin yra,” tulis Cupi Cupi Cupita dikutip pada Kamis (27/3/2025).

Tidak hanya memberikan dukungannya, pemilik nama Cupi Warsita itu juga menawarkan bantuan untuk sahabatnya itu.

“Kalau ada yang bisa ku bantu, insya Allah aku bantu. Aku support kamu,” lanjutnya.

Mendapat dukungan dan perhatian dari sahabatnya, Lisa merasa sangat beryukur dan mengucapkan terima kasih.

Baca Juga: Pengakuan Selingkuhnya Viral, Lisa Mariana Nangis saat Dihubungi Orang Suruhan Ridwan Kamil

“Amin ya Allah, makasih sayang,” balasnya Lisa dalam pesan tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI