Selingkuh dengan Menantu di Film Norma, Wulan Guritno Ajarkan Arti Keikhlasan

Selasa, 25 Maret 2025 | 11:28 WIB
Selingkuh dengan Menantu di Film Norma, Wulan Guritno Ajarkan Arti Keikhlasan
Wulan Guritno dalam konferensi pers film Norma: Antara Mertua dan Menantu di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (24/3/2025). [Suara.com/Tiara Rosana]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wulan Guritno kembali menjajal peran yang cukup berani dalam proyek layar lebar.

Kali ini, aktris yang punya imej seksi tersebut memerankan karakter pelakor yang selingkuh dengan menantunya sendiri di film Norma: Antara Mertua dan Menantu. 

Dalam film terbaru karya rumah produksi Dee Company ini, aktris 43 tahun tersebut bermain sebagai tokoh Rina, ibu kandung Norma yang tergoda dan berakhir selingkuh dengan menantunya sendiri, Irfan. 

Pengkhianatan tersebut tentu menjadi luka dan trauma mendalam bagi Norma. Karenanya, Wulan Guritno berharap film ini dapat memberikan pelajaran tentang keikhlasan bagi para penontonnya kelak.

Poster Film Norma: Antara Mertua dan Menantu (Instagram/deecompany_official)
Poster Film Norma: Antara Mertua dan Menantu (Instagram/deecompany_official)

"Mudah-mudahan film ini punya makna yang lebih lagi, akan keikhlasan, nanti pada saat tayang Lebaran," kata Wulan Guritno dalam konferensi pers rilis film Norma: Antara Mertua dan Menantu yang digelar di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (24/3/2025).

"Bayangin apa yang harus dialami Norma, hal seperti ini terjadi oleh ibunya sendiri. Itu di luar nalar kita lah ya, kayak enggak masuk akal, pasti sakitnya luar biasa," ucapnya menyambung. 

Tayang tepat di Hari Raya Idul Fitri, Wulan Guritno berharap peran yang dia mainkan bisa memberikan makna lebih tentang arti memaafkan. 

"Jadi di momen Lebaran ini juga gimana kita saat mendapatkan masalah dan pain untuk sesuatu yang sesakit itu, bagaimana cara kita ikhlas dan bisa memaafkan," tutur Wulan Guritno. 

Ibu dua anak tersebut sadar betul, peran yang dia mainkan membuat kesalahan yang sangat fatal. Bagaimana bisa, seorang ibu mengkhianati anak kandungnya sendiri.

Baca Juga: Cara Tissa Biani Dalami Peran Norma Risma di Film Norma: Antara Mertua dan Menantu

Wulan Guritno berharap, dosa yang dia buat dalam film tersebut dapat dimaafkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI