Suara.com - Postingan teranyar aktris cantik Tissa Biani di Instagram curi atensi warganet. Kekasih Dul Jaelani itu memposting foto akad nikah.
Eits, tapi tunggu dulu, ini bukan akad nikah yang sesungguhnya. Ini merupakan salah satu adegan dari film baru Tissa Biani yang berjudul Norma: Antara Mertua dan Menantu.
Tissa Biani tengah menjalani momen mengharukan di hari pernikahannya. Calon menantu Maia Estianty ini terlihat cantik dalam balutan baju pengantin berwarna putih.
Tissa tampak menangis saat melakukan sungkeman di potret tersebut. Dia terlihat begitu menghayati adegan yang dilakoninya.
"Momen sungkeman sama Abah dan Ambu di hari pernikahan Norma, adalah hal yang mengharukan yang gak mungkin Norma lupakan," tulis Tissa Biani di postingan Instagram kemarin, Senin (24/3/2025).
"Apapun yang terjadi nanti, Norma selalu sayang Abah dan Ambu sampai kapanpun. #NormaAntaraMertuaDanMenantu tayang LEBARAN 2025 di bioskop," sambung artis berusia 22 tahun ini.
Momen Tissa Biani akad nikah di film Norma: Antara Mertua dan Menantu ini banjir komentar dari netizen.
Tak sedikit warganet yang mengomentari penampilan Tissa Biani yang cantik, sekaligus bilang nggak sabar ingin nonton filmnya.
Namun, komentar yang paling mencuri perhatian adalah dari Maia Estianty. Ibunda Dul Jaelani itu mengomentari adegan akad nikah Tissa.
Baca Juga: Cara Tissa Biani Dalami Peran Norma Risma di Film Norma: Antara Mertua dan Menantu
"Wuah lagi latihan ya ini?? Buat yang sesungguhnya," tulis Maia Estianty di kolom komentar.
Tissa Biani langsung tertawa melihat komentar dari calon mertuanya ini. "Hahahhaha ini gladi resik dulu, Bun," jawabnya.
Warganet juga salah fokus dengan komentar istri Irwan Mussry tersebut. Mereka langsung menyerbu kolom komentar.
"Waduhh," celetuk salah satu netizen sambil memberikan emoji jatuh cinta di komentar Maia Estianty.
"Lucu banget, mau juga dong punya calon mertua kayak Bunda Maia," ujar warganet lain.
"Semoga jadi mantu beneran," doa netizen lainnya.
Sementara itu, Norma: Antara Mertua dan Menantu adalah film terbaru Tissa Biani yang siap tayang di bioskop pada libur Lebaran mendatang.
Tissa sendiri sudah banyak membintangi banyak film terkenal dan sudah terbukti keren kemampuan aktingnya.
Aktris cantik kelahiran tahun 2002 ini pernah membintangi film hits Makmum, KKN di Desa Penari, Agak Laen, Perayaan Mati Rasa, dan lainnya.
Film Norma: Antara Mertua dan Menantu sudah lama diantisipasi karena merupakan kisah nyata yang viral sejak 2022.
Disutradarai oleh Guntur Soeharjanto, film ini berkisah tentang Norma Risma yang dikhianati oleh suami dan ibu kandungnya sendiri.
Tissa Biani akan memerankan Norma. Sedangkan Yusuf Mahardika berperan jadi suami Norma yakni Rozy, dan Wulan Guritno akan menjadi Rihanah, ibu kandung Norma.
Tissa Biani sendiri bilang dia sempat meminta izin dan bertemu dengan orangnya langsung.
Pasalnya, calon mantu Ahmad Dhani ini ingin mengantongi restu Norma Risma selaku pemilik cerita asli di film ini dulu sebelum melakoni perannya.
"Jadi minta izin dulu supaya jalan ke depannya dikasih kelancaran," kata Tissa Biani menjelaskan saat konferensi pers film ini kemarin.
Perjuangan pemain film Dear Imamku ini saat melakoni peran Norma juga dibilang tidak mudah. Mengingat, Tissa harus melakoni banyak adegan menangis yang membuatnya lelah.

Tissa Biani bahkan sempat hampir menyerah saking capeknya karena air matanya sudah nggak mau keluar. Namun, calon ipar El Rumi ini beryukur karena mendapatkan dukungan dari lawan mainnya.
Dukungan dari Yusuf Mahardika dan Wulan Guritno yang membuat pemain serial Alpha Girls ini merasa kuat buat melanjutkan syuting lagi.
"Tapi support dan dukungan dari mereka yang bikin aku semakin maju lagi. Padahal aku di tengah-tengah proses syuting adalah momen capek banget ngejalanin syuting ini," ungkap Tissa Biani.
Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar