Tissa Biani Posting Foto Akad Nikah, Komentar Maia Estianty Tuai Sorotan

Sumarni Suara.Com
Selasa, 25 Maret 2025 | 09:17 WIB
Tissa Biani Posting Foto Akad Nikah, Komentar Maia Estianty Tuai Sorotan
Maia Estianty, Tissa Biani, dan Dul Jaelani (Instagram/@maiaestiantyreal)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Tissa Biani langsung tertawa melihat komentar dari calon mertuanya ini. "Hahahhaha ini gladi resik dulu, Bun," jawabnya.

Warganet juga salah fokus dengan komentar istri Irwan Mussry tersebut. Mereka langsung menyerbu kolom komentar.

"Waduhh," celetuk salah satu netizen sambil memberikan emoji jatuh cinta di komentar Maia Estianty.

"Lucu banget, mau juga dong punya calon mertua kayak Bunda Maia," ujar warganet lain.

"Semoga jadi mantu beneran," doa netizen lainnya.

Sementara itu, Norma: Antara Mertua dan Menantu adalah film terbaru Tissa Biani yang siap tayang di bioskop pada libur Lebaran mendatang.

Tissa sendiri sudah banyak membintangi banyak film terkenal dan sudah terbukti keren kemampuan aktingnya.

Aktris cantik kelahiran tahun 2002 ini pernah membintangi film hits Makmum, KKN di Desa Penari, Agak Laen, Perayaan Mati Rasa, dan lainnya.

Film Norma: Antara Mertua dan Menantu sudah lama diantisipasi karena merupakan kisah nyata yang viral sejak 2022.

Baca Juga: Cara Tissa Biani Dalami Peran Norma Risma di Film Norma: Antara Mertua dan Menantu

Disutradarai oleh Guntur Soeharjanto, film ini berkisah tentang Norma Risma yang dikhianati oleh suami dan ibu kandungnya sendiri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI