Sengaja Dirahasiakan, Venna Melinda Malah Bongkar Momen Fuji dan Verrell Bramasta Ngabuburit Bareng

Minggu, 23 Maret 2025 | 16:47 WIB
Sengaja Dirahasiakan, Venna Melinda Malah Bongkar Momen Fuji dan Verrell Bramasta Ngabuburit Bareng
Kedekatan antara Verrel Bramasta dengan Fujianti kini ramai jadi perhatian.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kedekatan Fuji dan Verrell Bramasta masih menjadi sorotan publik, setelah buka bersama keluarga hingga kedua orangtua masing-masing saling kirim makanan.

Kali ini, Venna Melinda yang nampaknya mendukung kedekatan mereka mengunggah video kebersamaan anaknya, Verrell Bramasta dan Fuji saat ngabuburit.

Venna Melinda melalui unggahan Instagram story-nya belum lama ini memperlihatkan anak sulungnya sedang bermain golf dan padel bersama anak Haji Faisal tersebut.

Pada unggahannya itu terlihat mantan kekasih Natasha Wilona dan mantan kekasih Thariq Halilintar ini main golf dan padel sore hari menjelang buka puasa.

Mantan istri Ferry Irawan melalui unggahannya juga mengucapkan syukur melihat kebersamaan anak sulungnya dengan adik ipar mendiang Vanessa Angel tersebut.

"Alhamdulillah @verrellbramasta," tulis Venna Melinda dilansir dari Instagram @rumpii_asiik, Minggu (23/3/2025).

Namun, Venna Melinda langsung menghapusnya tak lama setelah mengunggah video Verrell Bramasta dan Fuji di Instagram story-nya tersebut.

Warganet pun menduga ibu 3 anak itu menghapusnya atas perintah Verrell Bramasta yang memang tidak mengunggah momen tersebut di Instagramnya.

Begitu pula dengan Fuji yang juga tidak menyembunyikan momen kebersamaannya dengan Verrell Bramasta dar publik.

Baca Juga: Helmy Yahya Sayangkan Konten Rendang Willie Salim yang Hilang: Sikapmu Permalukan Orang Palembang

"Eiii diprivat sama mereka malah dibuka sama mama Venna," kata @kosmetik***.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI