Suara.com - Sosok peselancar longboard wanita bernama Flora Christin menuai sorotan usai aksinya mengenakan kebaya saat berselancar viral di media sosial.
Wanita asal Sumatera Utara yang kini menetap di Bali itu memperlihatkan bakatnya menaklukan ombak dengan selancar yang dikendalikannya dengan sangat piawai.
Aksi Flora yang mengenakan kebaya saat berselancar itu seolah tidak membatasi ruang geraknya.
Dia terlihat lincah dan bisa menguasai ombak yang sangat cepat.
Tubuh Flora terlihat mengikuti ke mana arah ombak membawanya, ia juga mampu menjaga keseimbangannya hingga tidak terjatuh saat berada di atas selancar.

Penasaran seperti apa aksi Flora Christin yang berselancar mengenakan kebaya? Berikut adalah potretnya.
1. Mulai Berselancar Sejak Usia 25 Tahun
Melansir Honey Combers, Flora Christin dulunya merupakan seorang pekerja kantoran di Jakarta.
Pada 2016 lalu ia memutuskan untuk pindah ke Canggu, Bali, yang menjadi tempat impiannya sejak kecil.
Di tempat tinggalnya yang baru itu Flora mulai menekuni selancar dan resmi menjadi karier-nya sejak saat itu.
Baca Juga: Mengenal Flora Christin: Peselancar Longboard Indonesia yang Kenakan Kebaya di atas Ombak
Ia memulai kariernya saat berusia 25 tahun. Peselancar wanita itu tak percaya bahwa hobinya itu bisa menjadi sumber penghasilannya.