Suara.com - Sisi berbeda semakin diperlihatkan oleh dua musisi tanah air, Ahmad Dhani dan Ariel NOAH.
Meski sama-sama memperjuangkan persoalan royalti musik, Dhani dan Ariel diduga memberikan serangan satu sama lain.
Bila Ariel NOAH melakukannya dengan cara yang terselubung, berbeda halnya dengan Dhani yang menyatakan secara terang-terangan di media sosial.
Melaui Instagram, sebuah "surat cinta" dituliskan Ahmad Dhani secara spesial untuk Ariel NOAH.
Bahkan julukan "sayang" diberikan oleh musisi pentolan Dewa 19 tersebut.
"Untuk Bro Ariel yang kusayang," ujar Ahmad Dhani sebagai pembuka, dikutip Suara.com pada Sabtu (22/3/2025).
Melanjutkan sapaan sayang tersebut, Dhani menyentil kemampuan Ariel NOAH yang kini menjadi bagian dari VISI (Vibrasi Suara Indonesia).
Ariel NOAH disarankan untuk mencari konsultan dengan pendidikan S3 sebelum memberikan tanggapan terkait kisruh royalti musik.
"Cari konsultan hukum yang S3 dong," ujar Ahmad Dhani yang diduga mengandung sindiran.
Baca Juga: Agus Kuncoro dan Luna Maya Duet Bikin Konten Unik, Bawa Pesan Religi dengan Sentuhan Komedi
Unggahan spesial untuk Ariel tersebut semakin menarik dengan lampiran terkait peraturan lisensi yang telah disahkan dalam undang-undang