Kecewa TImnas Dibantai Australia, Dokter Tirta Ungkap Kekesalan ke Erick Thohir Soal Pemecatan STY

Jum'at, 21 Maret 2025 | 14:58 WIB
Kecewa TImnas Dibantai Australia, Dokter Tirta Ungkap Kekesalan ke Erick Thohir Soal Pemecatan STY
Dokter Tirta (Instagram/@dr.tirta)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tirta Mandira Hudi, atau yang akrab disapa dokter Tirta, kecewa dengan kekalahan Timnas Indonesia usai melawan Australia dalam pertandingan round tiga kualifikasi Piala Dunia Zona Asia pada Kamis (20/3/2025) kemarin di Stadion Allianz, Sydney.

Indonesia kalak telak dari Australia dengan skor akhir 1-5. Bahkan, skuad Garuda telah dibantai dengan skor 0-3 pada babak pertama.

Kekalahan itu membuat Tirta berpendapat bahwa Patrick Kluivert sebagai pelatih Timnas yang baru perlu diganti.

"Kesalahannya? Kayaknya ini harus ganti pelatih! Ini saya setuju nih, ganti pelatih nih," ujar Tirta kesal saat menonton pertandingan bersama Desta dan Vincent.

Sejak babak pertama, Tirta menilai antara pemain dan pelatih kurang koordinasi sehingga gawang mudah dibobol lawan.

Cuplikan Laga Timnas Australia vs. Indonesia. (instagram.com/@timnasindonesia)
Cuplikan Laga Timnas Australia vs Indonesia dalam kualifikasi Piala Dunia zona Asia (instagram.com/@timnasindonesia)

Tirta juga mengatakan bahwa saat ini hasil yang diinginkan harus instan, karena sudah tidak lagi percaya dengan proses.

"Masa empat shot, tiga gol? Kurang koordinasi aja itu. Kayaknya saya setuju, solusi utama, langsung (ganti pelatih). Kita kan sekarang tidak respect proses, instan saya," sambungnya tegas, dikutip dari kanal YouTube Pangolierrrr pada Jumat (21/3/2025).

Presenter Desta, yang juga ikut menonton pertandingan bersama Tirta, membernarkan hal itu.

"Memang benar, kata-kata Cipeng benar. Udah saatnya instan. Kita proses ya, ini udah masuk ke babak ini loh. Kemarin kan perubahannya besar-besaran," timpal Desta.

Baca Juga: Kelompok Suporter Ingatkan Jangan Hujat Timnas Indonesia: Bukan Waktu yang Tepat

Dalam kesempatan yang sama, Tirta juga menegur keputusan Ketua Umum PSSI Erick Thohir memecat mantan pelatih Timnas asal Korea Selatan, Shin Tae Yong, alias STY.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI