Mengira Lolly Bakal Minta Maaf dan Ucap Terima Kasih, Razman Arif Nasution Malah Dibuat Sakit Hati

Jum'at, 21 Maret 2025 | 14:26 WIB
Mengira Lolly Bakal Minta Maaf dan Ucap Terima Kasih, Razman Arif Nasution Malah Dibuat Sakit Hati
Razman Arif Nasution saat ditemui usai sidang kasus dugaan pencemaran nama baik melawan Hotman Paris di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Kamis (20/3/2025). [Suara.com/Tiara Rosana]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Lupa diri lah lupa diri, saya tidak tahu kenapa dia berubah, orang dia yang ngaku selama ini tidak pernah dibiayai (Nikita Mirzani), live sendiri, ini sekarang jual produk ini, 'halo, saya Lolly'. Ada apa anak ini, gitu ya?" tuturnya. 

"Terima kasih kek, apa, kan begitu. Dia yang bilang keluarga dia seperti apa dia yang ceritakan bagaimana NM dalam rumah, kok sekarang jadi sepertinya paling happy. Kita tidak marah dia happy dengan ibunya tapi ingat juga dong orang yang pernah menolong Anda," tambah Razman. 

Razman Arif Nasution juga menyentil sikap Lolly yang melupakan jasa keluarga Vadel Badjideh. Menurut dia, seharusnya Lolly bisa berempati terhadap mantan kekasihnya.

"Bukan, kita minta diperhatikan no, tapi cara dia. Minimal ada sedikit empati lah apa sih salahnya (bilang) 'saya, saya mohon maaf kepada Om Razman tante Ade, keluarga Pak Umar dan lain-lain. Saya sudah kembali kepada ibu saya, saya mohon maaf kalau ada salah-salah akibat ini akhirnya Vadel menanggung'," jelasnya.

Laura Meizani alias Lolly - Vadel Badjideh (Kolase Instagram)
Laura Meizani alias Lolly - Vadel Badjideh (Kolase Instagram)

"'Tapi ini sudah terjadi, kedepan mudah-mudahan Vadel sabar, saya juga akan menjalani hidup masing-masing' kan enak. Ini enggak. Lihatlah air mata ibunya si Vadel. Kalau saya mah sudah biasa," imbuh Razman Arif Nasution. 

Diberitakan sebelumnya, Nikita Mirzani melaporkan kekasih Lolly, Vadel Badjideh ke Polres Metro Jakarta Selatan dalam kasus dugaan persetubuhan dan aborsi.

Dalam laporan tersebut, Vadel Badjideh dituduhkan melakukan persetubuhan anak di bawah umur dan aborsi terhadap Lolly.

Setelah bergulir dengan panjang selama tujuh bulan, laporan Nikita Mirzani akhirnya menemui titik terang dan Vadel Badjideh ditetapkan tersangka pada Februari lalu dan ditahan di Rutan Polres Metro Jakarta Selatan. 

Sementara Vadel Badjideh ditahan, Lolly kembali ke kehidupannya. Remaja 17 tahun tersebut sudah kembali ceria dan mulai aktif di media sosial.

Baca Juga: Fitri Salhuteru Singgung Sosok Dalang di Balik Kisruh Skincare

Lolly bahkan sudah bisa berjualan dalam live TikTok, menggantikan Nikita Mirzani. Lolly terlihat baik seolah tidak pernah berkasus.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI