Sedih Timnas Indonesia Kalah dari Australia, Pak Muh Mencak-Mencak: Kualat Sama Shin Tae Yong!

Sumarni Suara.Com
Jum'at, 21 Maret 2025 | 10:39 WIB
Sedih Timnas Indonesia Kalah dari Australia, Pak Muh Mencak-Mencak: Kualat Sama Shin Tae Yong!
Pak Muh ayah Fadil Jaidi (instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Benar-benar jiwa nasionalisme yang amat sangat tinggi," celetuk Fadil melihat aksi ayahnya.

Pak Muh sempat berdoa sebelum pertandingan Timnas Indonesia vs Australia dimulai.

Rautnya penuh emosi sepanjang pertandingan berlangsung, diiringi banyak komentar layaknya komentator sepak bola.

Ada pula momen saat Pak Muh memuji performa pemain kiper kesayangannya yakni Maarten Paes.

Lalu ada satu waktu saat wajah Pak Muh berubah lesu dan sambil memegang kepala dia menyerukan, "Ya Allah."

Di lain kesempatan, ayah Yislam Aljaidi itu memperlihatkan kesedihannya sambil merebahkan diri di sofa.

"Astagfirullah. Kenapa begini nasibku, ya Allah," ujarnya.

Saat akhirnya Timnas Indonesia babak belur dibantai Australia, Pak Muh sempat menutupi mata dengan tangannya seperti mengusap air mata.

"Kualat sama Shin Tae Yong ini mah," tukasnya sembari menyebut nama mantan pelatih Timnas Indonesia tersebut.

Baca Juga: Timnas Indonesia Dibantai Australia, Viral Shin Tae Yong Asyik War Takjil

Meski kalah, Pak Muh tetap memberikan dukungan pada Squad Garuda yang sudah berusaha dengan baik.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI