Mejeng Bareng Keluarga Haji Faisal di Acara TV, Sikap Venna Melinda Tuai Sorotan

Kamis, 20 Maret 2025 | 20:39 WIB
Mejeng Bareng Keluarga Haji Faisal di Acara TV, Sikap Venna Melinda Tuai Sorotan
Keluarga Haji Faisal dan Venna Melinda bertemu di acara TV (Instagram/@rumpi_ttv)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pada Kamis (20/3/2025), Venna Melinda dipertemukan dengan Haji Faisal dan Dewi Zuhriati di acara talkshow 'Rumpi: No Secret'.

Dalam acara tersebut, mereka menceritakan momen Fujianti Utami Putri alias Fuji yang diboyong Verrell Bramasta berbuka puasa bersama keluarga pada Sabtu (15/3/2025) lalu.

"Jadi suatu hari, Verrell tiba-tiba bilang 'mama kita buka puasa sama Fuji'. Ya sudah aku siap-siapin semua bawa keluargaku dan datang lah kita," kata Venna Melinda.

Menurut Venna Melinda, dirinya memiliki banyak kesamaan sikap dengan Fuji. Selain senang berbicara, mereka juga sama-sama gemar berjoget.

Oleh karena itu, Venna Melinda dan Fuji sempat berkolaborasi membuat video TikTok bersama saat acara buka puasa bersama di sebuah restoran.

"Ngobrol, ternyata aku memang senang joget. Akhirnya ketemu joget bareng ya, 'yang salsa ada nggak?', 'nggak ada, tan', 'ya sudah yang gaya Fuji deh'," kata Venna Melinda.

Venna Melinda memiliki pandangan yang berkesan saat pertama kali bertemu Fuji. Dia menilai, eks pacar Thariq Halilintar itu memiliki sifat lucu dan berprinsip kuat. 

"Pertama first impression itu, anak ini lucu ya. Ini bukan karena di depan mama dan papanya ya, cuma aku lihat dia punya prinsip," ujar Venna Melinda.

Di samping itu, karakter lain Fuji yang berhasil meluluhkan Venna Melinda adalah kebaikan hatinya yang tertuang saat berbicara soal Gala Sky.

Baca Juga: Fuji Disebut Paling Pintar di Keluarga Haji Faisal, Ini Sebabnya

"Waktu aku ngomong soal Gala, dia tuh berkaca-kaca. Jadi anak ini so sweet, hatinya baik," ucap Venna Melinda.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI