"Fuji mentalnya kuat, dihujat macam-macam tetap happy aja dia," cibir pemilik akun TikTok @Tabo.
Jennifer Coppen pun menegaskan, "Sayangnya saya bukan Fuji."
Ada pula warganet yang mendukung Jennifer Coppen menjebloskan Inayah ke penjara.
"Alamak Mamari baik banget ngasih baju baru buat haters wkwk," cibir warganet pemilik akun @aaryasss.
"Akan aku dukung Mamari sampai Inayah pakai baju oren," sambung warganet lain yang memiliki akun @aulia_bgt16.

Fuji pernah laporkan haters ke polisi
Fujianti Utami sebenarnya sudah pernah mengancam akan melaporkan haters-nya ke polisi. Insiden ini terjadi pada September 2022 lalu.
Kala itu, Fuji berulang kali mendapat serangan ujaran kebencian melalui Direct Message (DM) Instagram. Ia diserang terkait karirnya dalam dunia entertainment.
“Jujur orang gak suka lu karena penampilan dan tingkah lu gak bisa menyesuaikan di dunia entertainment. Lu bawa gaya-gaya tongkrongan lu, gimana mau banyak job urusan penampilan aja gak bisa,” tulis haters tersebut ke Fuji.
Baca Juga: Disebut-sebut Pacaran, Hubungan Fuji dan Verrell Bramasta Dibongkar Sahabat Vanessa Angel
Mulanya Fuji membalas hinaan tersebut secara santai. Namun, semakin lama haters tersebut semakin parah, hingga akhirnya ia melaporkan warganet tersebut ke polisi.