Aisar Khaled Menyesal Bertemu dengan Jennifer Coppen, Alasannya Tak Terduga

Sumarni Suara.Com
Kamis, 20 Maret 2025 | 10:59 WIB
Aisar Khaled Menyesal Bertemu dengan Jennifer Coppen, Alasannya Tak Terduga
Aisar Khaled dan Jennifer Coppen (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Menyesal karena enggak kenal lama kamu," ujar Aisar Khaled mengungkapkan alasannya.

Alasan tak terduga itu langsung bikin ibunda Kamari Sky Wassink ini kegirangan. Aisar Khaled lalu bilang kalau dia tak punya banyak teman di Indonesia.

"First impression. Oke jadi aku di Indonesia nih kawan aku tak ramai karena kan aku baru di Indonesia," jelas Aisar Khaled.

"Aku di Indonesia nih start mulai Desember, Januari, Februari, sekarang jadi hampir empat bulan," sambungnya.

Pemuda berusia 25 tahun ini juga menceritakan kalau dia punya banyak pengalaman yang kurang mengenakkan dalam berteman di masa lalu.

"Jadi kawanku tak ramai karena berdasarkan pengalaman aku banyak ditipu orang dan sebagainya," tuturnya.

Dari situ, Aisar ingin menjelaskan bahwa kesan pertamanya bertemu dengan Jennifer Coppen itu menyenangkan.

Pasalnya, dia menilai aktris berusia 23 tahun itu seperti dirinya versi perempuan. Di mata Aisar Khaled, pemain serial Pretty Little Liars itu kocak dan tidak boring.

"Karena kamu kocak-kocak, sebab aku untuk berteman tuh harus yang enggak boring," ungkap Aisar Khaled jujur.

Baca Juga: Fotonya Diposting Jennifer Coppen, Aisar Khaled Bikin Heboh Saat Singgung Kata Selamanya

"Yang nyambung ya," timpal Jennifer Coppen mengamini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI