Ditemani Ibu Kandung, Vidi Aldiano Kembali Jalani Kemoterapi

SumarniIsmail Suara.Com
Kamis, 20 Maret 2025 | 10:39 WIB
Ditemani Ibu Kandung, Vidi Aldiano Kembali Jalani Kemoterapi
Vidi Aldiano (Instagram/@vidialdiano)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dalam video terlihat, sang ibu tidak tega melihat putranya yang disuntik untuk memulai kemoterapi.

"Yang disuntik siapa yang stres siapa. Mamaku best," tulis Vidi Aldiano.

Di Insta Stories berikutnya, Vidi Aldiano merasa ada sisi positif setelah divonis sakit kanker.

"Dengan titipan penyakit ini, gue jadi sadar setiap harinya bahwa waktu itu berharga. Bisa terbangun dari tidur dan merasa sehat adalah hal yang Dulu saya menganggapnya biasa saja, bahkan bertahun-tahun lamanya," ungkapnya.

Kini, Vidi Aldiano hanya bisa menikmati waktunya yang diberikan.

Vidi Aldiano jalani kemoterapi ditemani ibunya (Instagram)
Vidi Aldiano jalani kemoterapi ditemani ibunya (Instagram)

"Nggak pernah tahu kapan waktu ini akan diambil oleh Tuhan. Selama masih ada nikmat sehat ingin sekali bisa terus menjalankan peran saya di dunia ini dengan maksimal," lanjutnya.

Lelaki yang pernah berobat ke Singapura untuk menyembuhkan sakitnya ini menyebut doa bisa membuat segalanya berjalan lebih baik.

"Benar-benar cuma berdoa bisa hidup penuh damai dan tenang, selama yang Tuhan kasih," terangnya.

Sebelumnya, dalam podcast Login Vidi Aldiano berharap di bulan Ramadan ini bisa menyempurnakan ibadah puasanya di tengah kondisinya berjuang melawan sakit kanker.

Baca Juga: Vidi Aldiano Bersyukur Belum Batal Puasa di Ramadan Tahun Ini

Dia berharap di tahun ini bisa full melaksanakan ibadah puasa. Mengingat sebelumnya selalu gagal lantaran di pertengahan puasa masuk IGD karena memaksakan diri untuk berpuasa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI