Pria kelahiran 1 Agustus 1978 ini lahir dari ayah bernama H Nasrullah bin Ismail yang diketahui seorang lulusan Fakultas Dakwah Institut Agama Islam Negeri (IAIN).
Saat sekolah dasar, dia juga menempuh pendidikan di sekolah swasta dari salah satu yayasan agama Islam, tepatnya di MTs Padang Panjang.
Namun kemudian pria 46 tahun ini memilih melanjutkan ke SMK SMTI atau Sekolah Menengah Teknologi Industri.
Dari situ, pendidikan agamanya seolah berhenti karena dirinya lebih fokus pada musik sampai membentuk grup band bernama Liang Lahat saat sekolah.
Sang ayah memintanya untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi namun tidak diindahkannya.
Keputusannya bermusik ditentang sang ayah, namun dia tetap bandel bahkan kemudian membentuk band metal Betrayer.
Dia pun hidup berpindah-pindah seperti tak punya keluarga. Hingga akhirnya dia pindah ke Bali untuk membuat grup band Born by Mistake.
Namun di Bali inilah, justru menjadi titik balik Ustaz Derry kembali ke jalan yang benar.
Hal ini berkat seniornya bernama Irfan Sembiring yang sering mengajaknya ke masjid.
Dia pun menemukan kembali hidupnya dengan mempelajari ilmu agama yang pernah ditinggalkannya.