Alih-alih menolak, Bobon Santoso malah bersedia diperintahkan Ustaz Derry Sulaiman mengucap dua kalimat syahadat. Dia tampaknya tak enak hati kepada sang dai.
"Ya sudah syahadat. Nah begitu syahadat lagi, jadi ada beberapa orang di sana mungkin pengunjung masjid, atau orang-orang yang biasa main di masjid tersebut, ngerekam pakai handphone," tutur Bobon Santoso.
Menurut Bobon Santoso, dirinya terkesan mendapat desakan halus berpindah keyakinan oleh Ustaz Derry Sulaiman. Padahal, dia mengaku belum mengantongi izin keluarga dan istri.
"Pas itu cuma syahadat setelah itu dilepas, enggak ada penjelasan tentang Islam tuh begini ada salat, puasa dan lain-lain. Beliau juga enggak tanya soal restu istri saya dan keluarga saya," ujar Bobon Santoso.
Akibatnya, Bobon Santoso juga masih memanjatkan doa dengan cara Kristen. Dia juga acap kali membuat tanda silang saat berdoa.

"Kalau tidur, masih pakai cara Kristen, kalau enggak gitu saya enggak bisa tidur. Terus terang, enggak ada yang bimbing saya, saya berdoa masih kepada Tuhan Yesus dan tanda silang," ucap Bobon Santoso.
Pada penutupnya, Bobon Santoso memberikan pesan terbuka kepada Ustaz Derry Sulaiman. Dia berharap sang dai bertanggung jawab dan mau membimbingnya belajar agama Islam.
"Alangkah baiknya kalau sebelum syahadat, diajarin. Bahkan dikasih tahu konsekuensinya seperti apa," tutur Bobon Santoso.
Perihal itu, sejumlah warganet turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian netien tampak mengecam Ustaz Derry Sulaiman yang terkesan memaksa orang berpindah keyakinan.
Baca Juga: Ibu-ibu Beri Uang Pada Bobon Santoso Usai Ucap Syahadat, Bagaimana Hukumnya dalam Islam?
"Bobon plin plan, tapi yang salah di sini Ustaz Derry. Kok gampang sekali mensyahadatkan orang?" tulis seorang warganet.