Emilia Faucher dan Olivia Verrall turut ambil bagian sebagai Snow White muda dan bayi Snow White, memberikan latar belakang yang lebih mendalam pada kisah sang putri.
Sementara itu, Gal Gadot memancarkan aura jahat yang memikat sebagai Ratu Jahat, ibu tiri yang terobsesi menjadi yang tercantik di seluruh negeri.
Andrew Burnap hadir sebagai Jonathan, karakter baru yang menjadi cinta sejati Snow White sekaligus sosok pemberontak yang ingin menggulingkan kekuasaan sang Ratu Jahat.

Ansu Kabia berperan sebagai Pemburu, yang awalnya diperintahkan untuk membunuh Snow White namun justru menjadi bagian dari perjalanannya.
Tak ketinggalan, Patrick Page mengisi suara Cermin Ajaib yang selalu menjadi penentu nasib sang Ratu.
Kehadiran tujuh kurcaci juga tetap menjadi bagian penting dari cerita ini. Andrew Barth Feldman mengisi suara Dopey, kurcaci yang tidak berbicara namun mampu menyampaikan banyak emosi melalui gerak-geriknya.
Tituss Burgess sebagai Bashful, Martin Klebba sebagai Grumpy, Jason Kravits sebagai Sneezy, George Salazar sebagai Happy, Jeremy Swift sebagai Doc, dan Andy Grotelueschen sebagai Sleepy.
Alasan Wajib Nonton Snow White

Ada banyak alasan mengapa Snow White versi live action ini layak menjadi tontonan wajib.
Dari segi visual, film ini memanjakan mata dengan teknologi sinematografi modern yang mampu menghadirkan dunia dongeng penuh warna dan detail yang memukau.
Baca Juga: Sinopsis dan Daftar Pemain Film Penjagal Iblis: Dosa Turunan, Tayang 30 April 2025
Penyegaran cerita yang dilakukan membuat Snow White tampil sebagai sosok yang lebih progresif, menggambarkan keberanian dan kemandirian yang relevan dengan penonton masa kini.