Suara.com - Geni Faruk bertemu dengan kedua menantunya, Aaliyah Massaid dan Aurel Hermansyah pada Senin (17/3/2025). Mereka diduga buka puasa bersama di rumah Atta Halilintar.
Dalam kesempatan itu, Aaliyah Massaid membawa sampel produk kuliner yang sedang dijajalnya bersama sang suami, Thariq Halilintar.
"Umi disuruh nyicipin, ini adalah nastar produknya Aaliyah sama Thariq," ujar Geni Faruk.
Selain Geni Faruk, sang suami Anofial Asmid juga diminta Aaliyah Massaid untuk mencicipi produk kulinernya sekaligus memberi testimoni gratis sebagai bentuk promosi.
"Abi coba dong bi," ucap Aaliyah Massaid.
"Ini produk barunya Thariq sama Aaliyah, nastar namanya Suarasa," kata Geni Faruk.
Selepas mencicipi produk kuliner buatan Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar, Geni Faruk spontan memberikan apresiasi. Dia memuji cita rasa dan bentuk kue nastar buatan menantunya.
"Bentuknya lucu ya karena dia shape-nya langsung kayak nanas. Hm crispy ya, selai nanasnya literally begitu kegigit penuh dari ujung keujung. Enak banget," ucap Geni Faruk memuji.
Sementara itu, Anofial Asmid memberikan opini tambahan soal produk kuliner sang menantu. Dia mengaku, merasa nostalgia terhadap cita rasa kue nastar yang disantapnya sewaktu kecil.
Baca Juga: Aaliyah Massaid Dilarikan ke RS oleh Mahalini karena Asam Lambung, Bagaimana Kondisi Bayinya?
"Hm, ini makanan kesukaan Abi waktu kecil. Nenek suka bikin ini," imbuh Anofial Asmid.