Putus Dari Ko Apex, Dinar Candy Akui Kapok Jatuh Cinta Lagi

Rabu, 19 Maret 2025 | 16:40 WIB
Putus Dari Ko Apex, Dinar Candy Akui Kapok Jatuh Cinta Lagi
Dinar Candy lulus kuliah. (instagram.com/dinar_candy)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dinar Candy sepertinya trauma membuka hati untuk kembali jatuh cinta, setelah putus dengan pengusaha Ko Apex.

Dalam video yang diunggah di Instagram, Dinar Candy membuat konten membuang bucket bunga mawar ke jalanan hingga menginjak-injaknya.

Dalam video tersebut perempuan 31 tahun itu mengungkap perasaannya yang sakit karena cinta.

"Jatuh cinta itu sakit. Makanya jangan pernah jatuh cinta lagi," tulis Dinar Candy dalam keterangan di video tersebut.

Kini Dinar Candy memilih menikmati dirinya sendiri dan tidak lagi berharap dengan cinta seseorang.

"Nikmati kesendirianmu tanpa notif FAV lagi dan jangan berharap untuk dicintai lagi," ujar Dinar lagi.

Sedangkan di keterangan video tersebut, Dinar Candy mencari orang-orang yang nasibnya sama dengan dirinya.

"Siapa yang pernah merasa di titik ini?," tanya Dinar Candy.

Beberapa warganet pun langsung merespon unggahan video tersebut. Beberapa diantaranya menceritakan nasibnya yang hampir sama dengan Dinar Candy.

Baca Juga: Malam Nge-DJ, Dinar Candy Kini Jadi Ketua Pengajian Umi Pipik

"Sakit sekali, Teh. Untungnya masih pacaran. Kalau yang sudah rumah tangga sakit hati juga nggak bisa berbuat apa-apa," kata seorang warganet.

"Satu-satu orang yang bisa kita harapkan untuk mencintai kita ya diri sendiri. Mau makan apa tinggal berangkat, mau beli apa tinggal cekout," ujar warganet lainnya.

"Semangat Kak Dinar, jadikanlah semua ini pengalaman kak. Insya Allah ke depannya lebih baik lagi," komentar warganet lain menimpali.

Beberapa warganet pun ada yang memberi saran mengenai mencari pasangan.

"Kata gue mah Teh, cari brondong lagi," imbuh seorang warganet. "Kata gue mah jangan jadi pelakor, Teh," kata warganet lain menyindir.

Kabar kandasnya hubungan asmara antara Dinar Candy dan pengusaha asal Jambi, Ko Apex, sempat mencuri perhatian

Dinar Candy dan Ko Apex. [Instagram]
Dinar Candy dan Ko Apex. [Instagram]

Dalam sebuah program di televisi, perempuan yang berprofesi sebagai DJ itu memberi isyarat sudah putus dengan Ko Apex.

Dalam program tersebut, Dinar Candy saat ini memilih untuk tidak mau memikirkan Ko Apex. "Sendiri-sendiri aja dulu," tutur Dinar Candy.

Dinar Candy mengaku dirinya masih berkomunikasi dengan Ko Apex walau masih mendekam di dalam penjara.

Namun, komunikasi mereka tidak selalu berjalan mulus. Dinar Canduy dan Ko Apex sering terlibat pertengkaran saat berbicara lewat telepon.

Putus dari Ko Apex tidak membuatnya selesai dari masalah. Dia mengaku mengalami masalah mental karena hubungan asmaranya dengan Ko Apex dirasa terlalu memaksakan.

"Jadi ternyata aku memang tidak siap untuk punya pasangan, gitu sih. Itu sih yang salahnya aku," ucap Dinar Candy, baru-baru ini.

Saat berpacaran dengan Ko Apex, Dinar Candy terpaksa untuk memiliki pasangan karena tekanan dari keluarga.

"Sekarang kan umur aku sudah 31, aku paksain buat aku punya pasangan, karena kan seenggaknya dari keluarga itu, pas aku enggak ada pasangan itu ditanyain terus," imbuhnya.

Dinar Candy (Instagram/@dinar_candy)
Dinar Candy (Instagram/@dinar_candy)

Selain itu, setelah pacaran dengan Ko Apex, Dinar Candy lebih sering mengabaikan sang ayah.

"Dulu, sebelum punya pasangan aku sangat royal ke orangtua. Setelah ada pasangan, aku punya masalah keuangan. Jadi perhatian aku ke orangtua jadi berkurang," ujarnya.

Untuk mengembalikan mentalnya, Dinar Candy pun mencoba menghindari keramaian. Dia pun mencoba bertemu sedikit orang demi menyembuhkan sakit mental yang dialaminya.

"Kayak lagi syuting, kan disuruh tim kreatif itu ke ruangan makeup dulu, aku mau dari mobil langsung syuting saja, jadi nggak ketemu banyak orang. Lagi nggak pengin ketemu banyak orang saja, lagi kayak pengin diam," tutur Dinar Candy.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI