Suara.com - Kepergian Mat Solar meninggalkan duka mendalam bukan hanya buat keluarga, tapi juga sahabat seperti Rieke Diah Pitaloka.
Rieke Diah Pitaloka yang mendengar kabar Mat Solar meninggal dunia pada Senin malam, langsung bergegas ke kediaman sang sahabat di Pamulang, Tangerang Selatan.
Tiba di rumah duka, Rieke Diah Pitaloka belum bisa bertemu dengan Mat Solar. Sebab jenazah aktor 62 tahun tersebut masih berada di Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI), Jakarta Selatan.
Jenazah Mat Solar kemudian tiba di rumah duka pukul 00.21 WIB. Anak bungsu bintang sitkom Bajaj Bajuri, Popon langsung menggotong jenazah dari ambulans.
![Suasana di rumah duka almarhum Mat Solar kawasan Pamulang, Tangerang Selatan pada Selasa (18/3/2025). [Suara.com/Rena Pangesti]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/18/11582-suasana-di-rumah-duka-almarhum-mat-solar.jpg)
Mewakili keluarga, Rieke Diah Pitaloka kemudian menyampaikan kabar duka ke awak media. Tidak sendiri, ia juga ditemani sahabat lainnya, Said Bajuri.
"Bang Mat Solar atau yang dikenal dengan bang Juri, meninggal dunia pada Senin, 17 Maret 2025 pukul 22.30 di RSPI," kata Rieke Diah Pitaloka ditemui di rumah duka kawasan Pamulang, Tangerang Selatan pada Selasa (18/3/2025) dini hari.
Rieke Diah Pitaloka kemudian meminta maaf atas kesalahan Mat Solar semasa hidup. Dalam kesempatan itu, artis yang kini duduk di kursi DPR tersebut meminta doa.
"Kami mohon maaf lahir dan batin. Jika almarhum ada kesalahan pada siapapun, ampunilah segala kesalahannya dan mohon doanya agar almarhum diterima amal ibadah dan imannya, dilapangkan kuburnya, diberikan tempat terbaik di sisi Allah," kata Rieke Diah Pitaloka.
Rieke Diah Pitaloka juga meminta doa untuk keluarga Mat Solar agar diberikan ketabahan menghadapi ujian ini.
Baca Juga: Aktor Mat Solar Meninggal Dunia
"Mohon doa untuk istri, anak-anaknya dan keluarga besar yang ditinggalkan, semoga diberikan kesabaran," ucap Rieke Diah Pitaloka.