Nikita Mirzani mengatakan anak perempuannya dalam BAP ulang mengaku dipaksa, diancam dan dipukul oleh sosok yang diduga Vadel Badjideh.
Pengakuan jujur Lolly itulah yang membuat Nikita Mirzani merasa sakit hati anak perempuan yang telah dibesarkannya justru disakiti oleh lelaki lain.
"Kalau kalian mendengarkannya, sakit guys. Aku saja sampai nggak bisa makan waktu itu, saya juga sampat menghilang dari sosial media kalau kalian ngeh," kata Nikita Mirzani dilansir dari Youtube Nikita Mirzani Terbaru, Kamis (13/2/2025).
Sementara itu, mereka diketahui sudah berpacaran sejak Lolly masih berada di Inggris pada 2023 dan masih bersiteru dengan ibunya, Nikita Mirzani.
Mereka pun sempat menjalin hubungan LDR selama beberapa bulan sampai akhirnya anak Nikita Mirzani pulang ke Indonesia pada Maret 2024.
Kala itu, kepulangan anak Nikita Mirzani ke Indonesia juga dijemput oleh Vadel Badjideh beserta anggota keluarganya di bandara.
Di sisi lain, Vadel hingga kini ditahan masih bertahan dengan bantahannya.