Resmi Jadi Mualaf, Celine Evangelista Memilih Mengurangi Pekerjaan Demi Memperdalam Agama Islam

Senin, 17 Maret 2025 | 14:03 WIB
Resmi Jadi Mualaf, Celine Evangelista Memilih Mengurangi Pekerjaan Demi Memperdalam Agama Islam
Celine Evangelista jalani umrah pertama kali (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Celine Evangelista, belum lama ini mengungkap keyakinan barunya yang ternyata sudah menjadi seorang muslimah.

Celine Evangelista dirumorkan sudah menjadi seorang mualaf sejak tahun 2024 lalu. Hampir setahun dia merahasiakan sudah meninggalkan agama lamanya.

Mantan istri Stefan William itu baru mengumumkan dirinya menjadi seorang mualaf saat dirinya menunjukan video sedang menjalani umrah.

Ibu tiga anak itu menegaskan bahwa keputusannya untuk memeluk Islam sama sekali tidak berkaitan dengan alasan pekerjaan atau duniawi.

Justru, dia memilih untuk menyimpan keputusannya pindah agama sebagai privasi selama ini karena ingin memastikan bahwa langkahnya didasari oleh keimanan yang tulus

"Saya ingin semua benar-benar iman saya tulus dari hati," ungkap Celine Evangelista .

Setelah mengumumkan dirinya menjadi seorang mualaf, Celine Evangelista memastikan dirinya bakal mengurangi aktifitasnya sebagai seorang artis.

Dia juga menolak media yang diduga bakal mengundangkan untuk membicarakan soal keyakinan barunya itu.

"Dan mohon maaf sementara waktu ini mengurangi pekerjaan dan interaksi di media," sambungnya.

Baca Juga: Bukan Karena Menikah atau Urusan Duniawi, Ternyata Ini Alasan Celine Evangelista Mualaf

Bukan tanpa alasan Celine Evangelista mengurngi pekerjaannya sebagai seorang artis. Dia ingin fokus dan mendalami agamanya yang baru.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI