Sahabatan, Ucapan Ulang Tahun Dokter Oky Pratama ke Nikita Mirzani Curi Atensi

Sumarni Suara.Com
Senin, 17 Maret 2025 | 10:02 WIB
Sahabatan, Ucapan Ulang Tahun Dokter Oky Pratama ke Nikita Mirzani Curi Atensi
Potret Persahabatan Nikita Mirzani dan dr. Oky Pratama (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nikita Mirzani tahun ini terpaksa merayakan ulang tahunnya di penjara. Kasus dugaan pemerasan yang dilaporkan dokter Reza Gladys pada Desember 2024 lalu membuatnya resmi dijadikan tersangka.

Nikita Mirzani yang lahir pada 17 Maret 1986 silam hari ini tepat berusia 39 tahun. Jika pada momen ulang tahun sebelumnya Nikita merayakannya bersama orang-orang terdekat, kali ini kondisinya tentu sangat jauh berbeda.

Tidak ada lagi pesta meriah atau makan-makan mewah bersama para sahabat, kini ia harus merayakannya di penjara sambil menunggu sidang pertamanya.

Sementara itu, dr. Oky Pratama yang selama ini menjadi orang terdekat Nikita Mirzani terlihat mengunggah ucapan selamat ulang tahun untuk sahabatnya itu.

Ucapan selamat ulang tahun adri dr Oky untuk Nikita Mirzani
Ucapan selamat ulang tahun adri dr Oky untuk Nikita Mirzani

Selama ini dr. Oky diketahui memiliki hubungan yang sangat dekat dengan mantan istri Dipo Latief itu. Pemilik Bening’s skincare itu juga menjadikan Nikita sebagai brand ambassador skincare miliknya.

Melalui Story-nya, dokter estetika yang kini tengah ramai disorot itu mengunggah foto Nikita Mirzani dan memberikan ucapan selamat ulang tahun.

Ia juga menyelipkan doa agar Nikita Mirzani menjadi menjadi versi terbaiknya lagi di masa yang akan datang.

“Thank’s to Allah, happy birthday ami, I hope you will be the best version in the future,” tulis dr. Oky dikutip pada Senin (17/3/2025).

Dokter yang foto kebersamaannya dengan presenter Robby Purba yang belakangan viral juga terlihat mengunggah foto kue ulang tahun bertuliskan “Hapy birthday ami sayang” yang diduga diberikannya untuk sahabatnya itu.

Baca Juga: Video Dokter Oky Pratama Mesra dengan Pria di Hotel Diduga Diambil 4 Tahun Lalu

Tidak diketahui apakah dr. Oky mengunjungi Nikita Mirzani di penjara atau tidak. Namun pengacara Nikita Mirzani, Fahmi Bachmid sebelumnya sempat mengungkapkan bahwa dr. Oky setiap hari menjenguk Nikita di penjara.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI