Akhirnya Baikan Usai Huru-hara Pindah Agama, Bobon Santoso Minta Istrinya Jangan Diprovokasi: Dia Sudah Paham

Minggu, 16 Maret 2025 | 12:49 WIB
Akhirnya Baikan Usai Huru-hara Pindah Agama, Bobon Santoso Minta Istrinya Jangan Diprovokasi: Dia Sudah Paham
Bobon Santoso dan istrinya, Cheryl Yuan. (Instagram/@cherylruan)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Akun Instagram Bobon Santoso langsung diblokir istrinya, Cheryl Ruan setelah memutuskan mualaf diam-diam.

Hal tersebut sempat menjadi sorotan publik, karena Bobon Santoso diduga tak meminta izin atau memberi tahu istrinya, Cheryl Ruan sebelum pindah agama.

 Namun, Bobon Santoso pun tak tinggal diam dan langsung mendatangi istrinya ketika tahu akun Instaramnya diblokir.

Bobon Santoso melalui Instagram story lantas memperlihatkan hubungannya dengan sang istri yang baik-baik saja setelah mualaf.

Pada unggahannya, Bobon Santoso sempat menanyakan alasan sang istri memblokir akun Instagramnya sambil tertawa bersama.

Bobon Santoso lewat unggahannya juga meminta publik dan media tidak memprovokasi istrinya lagi.

"Tolong jangan provokasi istri gua yang polos ini dong, termasuk media," kata Bobon Santoso pada unggahannya, Sabtu (15/3/2025).

Bobon Santoso mengatakan dirinya sengaja pulang ke Bali menemui istri dan keluarganya agar kembali tenang setelah memutuskan mualaf.

"Gue samperin ke Bali biar keluarga gue adem ayem," ujarnya.

Baca Juga: Pihak Reza Gladys Prediksi Masa Tahanan Nikita Mirzani Diperpanjang

Bobon Santoso juga mengatakan dirinya sudah menjelaskan perihal keputusannya pindah agama ke istri, sehingga bisa memahami.

"Udah gue jelasin juga ke istri, dia sekarang mau mengerti dan paham," katanya.

Sayangnya, Bobon Santoso tidak menceritakan lebih detail bagaimana pertemuannya dengan sang istri setelah mualaf.

Bobon Santoso juga tidak menjelaskan alasan istrinya merasa tak pernah diberi tahu apapun soal keputusannya ingin pindah agama.

Sejumlah warganet dilansir dari Instagram @pembasmi.kehaluan.reall pun merasa janggal dan menduga Bobon Santoso sedang mempermainkan agama.

Bobon Santoso bersama istri, Cheryl Juan dan putrinya. [Instagram]
Bobon Santoso bersama istri, Cheryl Juan dan putrinya. [Instagram]

"Kepala keluarga kok gitu sih, morat-marit jadi imam keluarga," kata @lindaan***.

"Parah sih kalau cuman gimmick, sekelas pindah agama gak komunikasi sama istri aja udah aneh banget," tulis @xyogi***.

"Amit-amit agama dimainin," timpal @niena**.

"Kok gitu? Agama kan penting, masak gak ada komunikasi," imbuh @fepyjuli***.

Sebelumnya, Ustaz Derry Sulaiman mengungkapkan Bobon Santoso memutuskan mualaf secara spontan ketika mereka sedang acara masak besar gulai kambing.

"Ya spontan, tanpa rencana, tidak ada niat. Di video juga terlihat, dia bilang mau nangis," tutur sang ustaz yang dulu seorang rocker.

Saat itu, Ustaz Derry Sulaiman yang mendampingi Bobon Santoso pindah agama sempat bercerita dirinya sedang membimbing enam orang mualaf dan bertanya-tanya kapan Bobon Santoso akan masuk Islam.

"Dia bilang, 'Saya sedang menunggu hidayah dari Allah. Kalau Allah takdirkan hari ini, kenapa tidak?' di situ langsung, syahadat," terang Ustaz Derry Sulaiman.

Meski Bobon Santoso bisa dibilang spontan saat memutuskan mualaf, tapi sebenarnya ia sudah belajar Islam sejak dua tahun lalu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI