Suara.com - Keberanian Fedi Nuril dalam mengkritik Prabowo Subianto maupun Kabinet Merah Putih patut diacungi jempol.
Keberaniannya memang tertuang dalam cuitan-cuitan yang ada di X.
Namun apakah karakter asli dari seorang Fedi Nuril cukup dengan apa yang tertuang dalam cuitan-cuitan tersebut?
Melalui penelusuran yang dilakukan Suara.com pada Sabtu (15/3/2025), karakter asli dari Fedi Nuril sempat disinggung oleh Raline Shah.
Sebagaimana diketahui, kedua aktor tersebut pernah bekerja sama dalam proyek film yang sama, yaitu 5 cm.
Ketika berbincang dengan Denny Sumargo, karakter asli Fedi Nuril yang dikuak Raline Shah cukup beragam.
Fedi Nuril digambarkan sebagai sosok yang gentleman dan religius oleh Raline Shah.
"Fedi Nuril, (itu) gentleman, spiritual, religius," ujar Raline Shah dalam tayangan akun TikTok @fasnfedinuril.
Selain itu, Fedi digambarkan sebagai sosok yang mengayomi dan mendidik.
Bahkan Fedi disebut-sebut Raline Shah sebagai sosok yang tenang sekaligus sabar.
"Mengayomi, mendidik, tenang, sabar," jelas Raline Shah.
Hanya saja, ada satu kekurangan yang dikuak oleh Raline Shah sebagai sosok yang mengenal Fedi Nuril.
Menurut sang aktris, Fedi Nuril adalah sosok yang kurang fit.
"Kurang fit," lanjut Raline yang kemudian disambut tawa oleh Denny Sumargo.
![Kolase Fedi Nuril dan Prabowo Subianto. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/02/17/65447-kolase-fedi-nuril-dan-prabowo-subianto.jpg)
Namun sebagian besar karakter Fedi yang digambarkan oleh Raline adalah hal-hal yang positif.
Tidak heran bila ada yang menyebut bahwa Fedi Nuril adalah pria memesona.
"Ituh guys pesona Fedi Nuril yang disetujui oleh Raline," ujar salah satu warganet di kolom komentar.
"Bukan fans dia, tapi dia termasuk aktor yang berbakat," sambung yang lain.
"Pokoknya Fedi Nuril itu masya Allah banget deh," puji seorang warganet.
Sisi lain, ada yang dibuat penasaran dengan kekurangan yang dimaksudkan oleh Raline Shah.
Terutama kekurangan terkait kondisi kesehatan seorang Fedi Nuril.
Menurut warganet yang lain, pernyataan Raline tersebut berkaitan dengan syuting mereka di Gunung Semeru.
"Bisa dijelaskan kalimat "kurang fit" maksudnya gimana ya?" tanya warganet penasaran.
"Waktu di Gunung Semeru itu dia sakit terus," jawab admin kemudian.