Inara Rusli dan Virgoun Buka Puasa Bersama Demi Anak: Baim dan Paula Harus Lihat Ini

Yazir FIsmail Suara.Com
Sabtu, 15 Maret 2025 | 20:40 WIB
Inara Rusli dan Virgoun Buka Puasa Bersama Demi Anak: Baim dan Paula Harus Lihat Ini
Inara Rusli buka puasa bareng mantan suami (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Inara Rusli membagikan potret keakraban bersama mantan suaminya, Virgoun, dan anak-anak mereka. Diduga momen ini direkam saat mereka buka puasa bersama di sebuah restoran. 

Di foto, Inara Rusli dan putri sulungnya, Starla, kompak memakai baju senada. Lalu ada dua putra mereka yang mengenakan kemeja kembar. 

Inara Rusli  buka puasa bareng mantan suami (Instagram)
Inara Rusli buka puasa bareng mantan suami (Instagram)

Sementara Virgoun beda sendiri. Ia tampil santai dengan kaos, celana panjang, dan sepatu kets. 

Dalam keterangan foto, Inara Rusli mengutip sebuah hadits nabi mengenai pentingnya mendidik anak ketimbang memberi sedekah kepada orang lain.

"Rasulullah Shallallahu alaihi wasallam bersabda: 'Seseorang mendidik anaknya itu lebih baik baginya daripada ia bersedekah (setiap hari) satu sha.” (HR At-Tirmidzi)," tulis Inara Rusli.

Mantan girls band Bexxa itu selanjutnya berdoa agar semua amalan di Ramadan tahun ini diterima Allah. Ini termasuk medidik anak-anaknya dan menjadi amal jariyah untuk dirinya dan sang mantan. 

"Di bulan suci Ramadan ini, semoga Allah terima segala amal baik dan ridho dengan cara kita mendidik amanah anak-anak dariNya. Aamiin," sambungnya.

Beberapa warganet pun langsung merespons unggahan foto tersebut. Mereka menyanjung Inara Rusli yang terlihat tidak mau memutus tali silaturahmi dengan Virgoun meski telah bercerai. 

"Kak Masya Allah luas banget hatinya," ungkap salah satu warganet.

Baca Juga: 5 Fakta Rekaman Percakapan Baim Wong dan Paula Verhoeven, Bahas CCTV hingga Cari Barang Bukti

"Tidak egois demi anak, patut dicontoh," seru yang lain. 

"Ini baru keren. Nggak kayak di sebelah. Ribut masalah anak. Kebahagiaan anak lebih penting daripada menyalahkan satu sama lain," kata yang lain. 

Inara Rusli  buka puasa bareng mantan suami (Instagram)
Inara Rusli buka puasa bareng mantan suami (Instagram)

Lainnya, ada yang menyindir Baim Wong dan Paula Verhoeven. Pasangan yang dalam proses cerai tersebut diminta untuk menurunkan ego masing-masing demi anak. 

"Mereka orangtua yang luar biasa. Mengesampingkan ego demi kebahagiaan anak-anak mereka. Mungkin belum jodoh ya, tapii silaturahim tetep terjaga,"kata netizen. 

"Baim wong dan Paula harus lihat ini," pinta warganet.

"Im Boim lihat ini dong im. Adem," tambah warganet lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI