Aura Wajah Ruben Onsu saat Jenguk Wendy Cagur di Rumah Sakit Jadi Sorotan

Sabtu, 15 Maret 2025 | 09:00 WIB
Aura Wajah Ruben Onsu saat Jenguk Wendy Cagur di Rumah Sakit Jadi Sorotan
Ruben Onsu jenguk Wendi Cagur di rumah sakit (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Jumat Subuh minggu lalu sempat dibawa ke IGD karna ngeluh dadanya sakit. Sampai IGD, jantung alhamdulillah aman, ternyata Gerd. Tapi minta untuk tidak dirawat, akhirnya pulang dan kerja," kata Ayu Natasya dalam unggahannya.

Asam lambung Wendy Cagur kembali kambuh saat mengisi program sahur di televisi pada Selasa dini hari lalu. Kali ini, sakit yang dialami lelaki 45 tahun tersebut lebih parah dari sebelumnya.

"Tadi Subuh habis live sahur, tiba-tiba suami nelepon katanya dadanya sakit lagi, bahkan lebih sakit dibanding hari Jumat kemarin," ungkap Ayu.

"Langsung ke RS terdekat dari tempat kerjanya dan ternyata Gerd," ucapnya.

Wendi Cagur (Instagram)
Wendi Cagur (Instagram)

Pelawak bernama asli Wendy Armoko tersebut lalu dipindahkan ke rumah sakit dekat rumah dan menjalani perawatan di sana.

"Keputusannya akhirnya memilih untuk dirawat di RS dekat rumah aja. Jadilah naik ambulans dari RS dekat tempat kerja suami ke RS dekat rumah," ungkap Ayu.

"Dan itu pertama kalinya ngerasain naik mobil ambulans. Saking takut dan paniknya, sampai nangis," tambahnya.

Ruben Onsu juga menjadi salah satu artis yang mengabarkan Wendi Cagur dilarikan ke rumah sakit.

Melalui Instagram, dia membagikan Wendi Cagur berada di dalam ambulance untuk dipindahkan ke rumah sakit yang dekat dengan kediamannya.

Baca Juga: Melaney Ricardo Buka Suara Usai Dituding Bikin Ruben Onsu Kecewa: Kok ke Gue Sih?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI