Dapat Transferan Uang dari Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Nunung Kaget Lihat Nominalnya

Yazir F Suara.Com
Kamis, 13 Maret 2025 | 16:26 WIB
Dapat Transferan Uang dari Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Nunung Kaget Lihat Nominalnya
Nunung, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. (Instagram/@raffinagita1717)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mendengar kabar Nunung yang kini tinggal di kos-kosan sepetak hingga terkadang tak punya uang, pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina turut prihatin.

Raffi dan Nagita langsung berkunjung ke kos-kosan Nunung saat waktu sahur. Mereka berbincang sebentar untuk mengetahui bagaimana kondisi perempuan 61 tahun itu.

Apalagi seperti diketahui, Nunung sampai sekarang masih dalam proses penyembuhan setelah sempat terkena kanker payudara.

Meski sebentar, Raffi dan Nagita tak lupa memberikan bantuan finansial pada Nunung. Mereka juga membawa makanan untuk bisa disantap saat sahur.

Bukan uang tunai, Raffi meminta istrinya yang akrab disapa Gigi itu untuk mentransfer ke rekening Nunung.

Nunung terlihat sempat tak enak hati karena Raffi dan Nagita sudah sering menolongnya saat kesusahan.

Gigi menunjukkan bukti transfer yang diminta suaminya sekaligus juga diperlihatkan pada pelawak perempuan senior ini.

Nunung sampai tak bisa berkata-kata dan hanya bisa tersenyum menahan haru melihat nominal uang yang diberikan Raffi-Gigi.

Baca Juga: Riwayat Kesehatan Nunung: Ada Panic Attack, Kini Harta Habis untuk Biaya Pengobatan

"Terima kasih Raffi dan Nagita. Semoga sehat dan rezekinya lancar," ucap Nunung di channel YouTube Rans Entertainment pada Kamis (13/3/2025).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI