Diduga Akan Mualaf, Hotman Paris Ternyata Sudah Punya Gelar Gus

Kamis, 13 Maret 2025 | 12:26 WIB
Diduga Akan Mualaf, Hotman Paris Ternyata Sudah Punya Gelar Gus
Hotman Paris dan Habib Rizieq [Instagram/@hotmanparisofficial]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Masih hangat dengan kabar mualaf dokter Richard Lee, kini Hotman Paris yang diprediksi mengambil keputusan yang sama.

Ustaz Derry Sulaiman yang dekat dengan Hotman Paris menyampaikan keyakinannya atas prediksi tersebut.

Ustaz Derry Sulaiman memandang Hotman Paris sebagai sosok yang peduli dengan agama Islam maupun umat Muslim.

Bahkan setiap tahun, pengacara berdarah Batak tersebut mengirimkan hewan kurban untuk turut meramaikan Hari Raya Idul Adha.

Hotman Paris Hutapea menghadiri sidang lanjutan melawan Razman Arif Nasution di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Kamis (6/3/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Hotman Paris Hutapea menghadiri sidang lanjutan melawan Razman Arif Nasution di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Kamis (6/3/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

"Hotman Paris setiap lebaran, nganter sapi," beber Ustaz Derry Sulaiman baru-baru ini.

Rutinitas 'Mengantar sapi' tersebut bahkan membuat Hotman berucap soal 'rencana masuk agama Islam'.

"Kata dia 'lama-lama gue masuk Islam juga nih'," lanjut Ustaz Derry Sulaiman dalam pernyataannya.

Bila rencana tersebut benar adanya, umat Muslim tentu saja menyambut baik keputusan Hotman Paris Hutapea.

Apalagi Hotman tidak sekali dua kali memberikan bantuan untuk mereka yang beragama Islam, yang kesulitan mengakses kuasa hukum.

Baca Juga: Seperti Richard Lee, Bobon Santoso Mualaf karena Selalu Merasa Hampa

Kedekatan Hotman Paris dengan para tokoh agama Islam juga tidak bisa dilewatkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI