Suara.com - Keanu Agl mengungkapkan fakta di balik circle pertemanannya dengan Nagita Slavina. Momen tersebut terjadi saat ia memberikan kado ulang tahun untuk istri Raffi Ahmad itu.
Menurut Keanu, perempuan yang akrab disapa Gigi itu paling tidak bisa diberi kado berupa barang karena terlalu percaya diri dengan pilihannya.
Makanya teman-teman satu gengnya memutuskan untuk memberikan uang tunai untuk Gigi.
"Kita mengerti kalau Mbak Gigi, baju nggak boleh dipilihi, tas nggak boleh dipilihin, sepatu nggak boleh dipilihin, Gila-gila percaya sama diri sendiri, jadi kemarin pas ulang tahun kita patungan ngasih duit cash aja lu belanja sendiri deh gitu," ungkap Keanu.
Gara-gara patungan kasih kado Gigi, Keanu jadi malu sendiri karena ternyata nominal uang yang diberikan lebih kecil dari lainnya.
"Gue diminta sama Ci Marlene, Nu PT PT Rp10 juta, gue transfer Rp10 juta. eh nggak tahunya ditulis, Keanu Rp10 juta, Fadil Rp25 juta," ucapnya kesal sekaligus menahan malu.
Cowok 26 tahun ini mengaku malu karena nominal paling sedikit itu dia artikan kalau seperti tak sayang ibu Rafathar dan Rayyanza ini.
"Gue jadi kayak orang nggak sayang sama Nagita," katanya bikin Gigi ngakak di sebelahnya.
Baca Juga: Pulang Umrah, Adab Sus Rini saat Temui Nagita Slavina di Kamar Jadi Perbincangan Netizen
Namun netizen tak menyoroti tentang nominal kecil Keanu untuk patungan. Netizen lebih menggunjing ternyata pertemanan atau circle bersama Nagita Slavina mahal.
"Masuk geng Nagita. Patungan 10 juta, arisan 100 juta per bulan," komentar netizen.
"Wajarlah...anak SMA aja ada yang pt pt temennya ultah min 500 ribu. Yang deket bisa 1jutaan lebih. Klo ultah dapat kadonya iphone, laptop, kamera. Cowok padahal, kebayang kalo yang ultah cewek pasti lebih heboh," komentar netizen membandingkan.
![Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/02/17/73758-raffi-ahmad-dan-nagita-slavina.jpg)
"Sama ini kaya circle aku. Kita selalu patungan kalo ada yang ultah, karena apa? Karena moment ultah itu kita pingin bahagian temen kita yang ultah, terus itu juga jadi moment kita bisa kumpul-kumpul. Cuma bedanya keanu patungan 10 juta, gue 10 ribu, nominal yang kecil tidaklah mengurangi esensi dari tujuan utamanya," curhat netizen lainnya.
Tambahan informasi, Nagita Slavina punya banyak circle pertemanan artis. Dia punya geng arisan cendol yang bertabur bintang dengan personel mulai dari Titi Kamal, Ayu Dewi, Shireen Sungkar, Zaskia Sungkar, Ashanty, Olla Ramlan, Aurel Hermansyah, Wulan Guritno, Paula Verhoeven, Tya Ariestya, Nissya Ahmad, Nia Ramadhani, Syahnaz Sadiqah dan lainnya.
Tak hanya geng arisan cendol, Nagita juga dekat dengan beberapa selebgram seperti Keanu Agl dan Fadil Jaidi yang sudah sering kerja sama. Bahkan keduanya kerap bergabung untuk liburan bareng keluarga Sultan Andara ini.
Kontributor : Tinwarotul Fatonah