Suara.com - Baim Wong menuding Paula Verhoeven memutar balik fakta soal permasalahan rumah tangga mereka dan anaknya yang ketakutan bertemu dengannya.
Baim Wong mengaku dirinya memiliki bukti video yang lebih lengkap soal anaknya, Kenzo yang berteriak ketakutan ibunya, Paula Verhoeven dimarahin sang ayah bila mendatanginya.
Ayah dua anak itu menuding Paula Verhoeven adalah sosok yang manipulatif, karena menggiring opini seolah kedua anaknya menjauh darinya karena tak ingin melihatnya dimarahi sang ayah.
"Dia memanipulasi semuanya. Cuman ada satu teman saya yang nanya 'Kenapa Kenzo bisa bilang nanti papah marah?' Oh saya jelasin, karena saya ada buktinya," kata Baim Wong dilansir dari TikTok @blue.sky1353, Rabu (12/3/2025).
Padahal, Baim Wong mengaku selalu berusaha mendekatkan kedua anaknya, Kiano dan Kenzo kepada Paula Verhoeven.
![Baim Wong saat menghadiri sidang lanjutan cerai dari Paula Verhoeven di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (12/3/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/12/34932-baim-wong.jpg)
"Saya itu setiap hari itu selalu mau anak sama ibunya. Saya bingung sampai sekarang, pengadilan juga tahu apa yang saya lakukan ke anak saya," jelasnya.
Selain itu, Baim Wong juga bingung Paula Verhoeven mengaku mengalami KDRT. Sedangkan, aktor 43 tahun itu mengaku tak pernah sekali pun main tangan dengan istrinya selama 5 tahun pernikahan.
"Dia ngomong saya KDRT, tadi saya buka 3 bukti yang selama ini saya tahan. Saya tidak pernah jedotin kepala dia demi Allah," jelasnya.
Bahkan, Baim Wong mengaku pernah sumpah Al Quran terkait hal tersebut bersama Paula Verhoeven. Namun, model asal Semarang tersebut tetap mengaku seolah-olah mengalami KDRT.
Baca Juga: Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
"Saya juga pernah sumpah Al Quran sama dia, sumpah demi Allah saya gak pernah main tangan sama kamu, sumpah demi Allah aku gak pernah 5 tahun sama kamu nggak pernah ngapa-ngapain kamu," lanjutnya.
Karena itu, Baim Wong pun tak segan untuk mengeluarkan satu bukti video yang dimilikinya guna membantah tuduhan dari Paula Verhoeven.
Sebab, Baim Wong merasa sekarang ini mereka bukan lagi memperebutkan hak asuh anak tetapi Paula Verhoeven sedang menghalalkan segala cara untuk menjatuhkannya.
"Ini bukan masalah hak asuh anak lagi, dia mau menjatuhkan saya dengan semua manipulasinya dan semua bukti juga udah ada kok di pengadilan. Kenapa harus keluar begini?" katanya.
Namun, sejumlah warganet justru menilai Baim Wong sedang membicarakan dirinya sendiri yang manipulatif.
Warganet juga menilai ayah 2 anak ini jago akting bak orang kasihan ketika membahas soal anak-anaknya.
"Baim jago akting," kata @liis**.
"Akting kau bagus sekali Baim Wong," kata @outfit**.
"Dia lagi nyeritain dirinya sendiri," kata @esgood***.
"Sedang membicarakan dirinya sendiri, si paling manipulatif," kata @nda**.
"Kamu yang manipulatif Baim," kata @herna**.
Seperti yang diketahui sebelumnya, Paula Verhoeven sempat mengunggah video kenangannya bersama Kiano dan Kenzo di Instagram.
Pada unggahannya itu, terdapat 2 video yang memperlihatkan anak keduanya, Kenzo menangis setiap kali Paula Verhoeven mendatanginya.
Tak hanya menangis, Kenzo juga selalu menyuruh Paula Verhoeven pulang karena takut ibunya akan dimarahi oleh ayahnya.