Suara.com - Wendi Cagur menjadi sorotan belakangan ini karena insiden dirinya yang pingsan saat mengisi acara sahur. Setelah ia pingsan, ia langsung dilarikan ke rumah sakit.
Menurut sang istri, Revti Ayu Natasya, menceritakan kondisi Wendi Cagur saat dilarikan ke rumah sakit saat diperlihatkan kondisinya, Wendi yang terbaring di dalam ambulans.
Mata Wendi terpejam sedangkan selang infus terpasang.
Ternyata Wendi Cagur disebut terkena serangan Gerd yang mengharuskannya istirahat.
"Akhirnya karena keputusannya dirawat, akhirnya memilih untuk dirawat di rumah sakit dekat rumah saja. Jadilah naik ambulans dari rumah sakit dekat tempat kerja suami ke rumah sakit dekat rumah," tulis Ayu dilihat pada Selasa (11/3/2025).
"Itu pertama kalinya ngerasain naik mobil ambulans. Saking takutnya dan paniknya sampai nangis," katanya.
Istri Wendi Cagur ini pun meminta doa untuk kesehatan sang suami.
Ibu tiga anak itu memohon doa agar suaminya lekas pulih.
"Teman-teman online-ku tercinta minta doanya biar Mas Wendi cepat sehat dan cepat pulih. Sehat-sehat selalu semuanya," ungkapnya.
Baca Juga: Kenali Penyebab Asam Lambung Naik, IDI Garut Berikan Solusi Pengobatan
Sebelum dilarikan ke rumah sakit, pemilik nama lengkap Wendi Armoko itu awalnya masih bekerja seperti biasa.
Komedian tersebut diketahui masih syuting Brownis, Pas Buka, Lapor Pak, dan Sahur Lebih Segerrrr.
Akan tetapi, ternyata Wendi sudah merasakan kondisi kesehatannya tidak baik. Ayu menceritakan pada hari Jumat minggu lalu, Wendi sempat dilarikan ke IGD.
"Jumat, subuh minggu lalu sempat dibawa ke IGD karena mengeluh dadanya sakit. Sampai IGD, cek jantung, alhamdulillah aman, ternyata Gerd," jelasnya di media sosial.
"Tapi minta untuk tidak dirawat, akhirnya pulang dan kerja. Tadi subuh habis Live sahur, tiba-tiba suami telepon katanya dadanya sakit lagi bahkan lebih sakit dibanding hari Jumat kemarin. Langsung ke rumah sakit terdekat dari tempat kerjanya dan ternyata Gerd," sambungnya.
Sang istri menegaskan bahwa suaminya itu perlu istirahat dulu. Dia menilai suaminya adalah sosok yang nggak bisa diam.
"Nggak apa-apa ya sayang Wendi Cagur istirahat dulu karena kamu si paling nggak bisa diam. Ada waktu lowong bukan istirahat, tapi nge-gym kan kurang tidur," tegas Revti Ayu Natasya.
Apa Saja Dampak Gerd?
GERD (Gastroesophageal Reflux Disease) atau penyakit asam lambung kronis. Serangan GERD yang parah dapat menyebabkan nyeri dada yang hebat, yang terkadang disalahartikan sebagai serangan jantung.
Nyeri hebat ini dapat memicu respons vasovagal, yaitu penurunan tekanan darah dan detak jantung secara tiba-tiba, yang menyebabkan pingsan.
Nyeri yang sangat parah yang diakibatkan produksi asam lambung yang berlebihan dapat membuat penderitanya tidak sadarkan diri atau pingsan.
Selain itu, asam lambung yang naik ke kerongkongan dapat menyebabkan iritasi dan peradangan, yang dapat mempersempit saluran napas.
Dalam kasus yang parah, hal ini dapat menyebabkan kesulitan bernapas, yang dapat menyebabkan pingsan.
Jika asam lambung naik sampai ke tenggorokan penderita dapat merasa seperti tercekik dan tidak bisa bernapas.
Gerd juga dapat dapat memicu refleks vasovagal, yang merupakan respons sistem saraf terhadap stres atau nyeri. Refleks ini dapat menyebabkan penurunan tekanan darah dan detak jantung, yang dapat menyebabkan pingsan.
Terkadang pingsan yang terjadi bersamaan dengan gejala GERD disebabkan oleh kondisi lain yang mendasarinya, seperti masalah jantung atau gangguan kecemasan.
Penting untuk diingat bahwa pingsan bukanlah gejala umum GERD. Jika Anda mengalami pingsan bersamaan dengan gejala GERD, penting untuk segera memeriksakan diri ke dokter atau fasilitas kesehatan.