Ucie tak menyangka, anak-anak tersebut ikut bernyanyi lagu yang dia bawakan.
"Tadi lumayan seru banget dan ternyata senang banget ya. Anak-anak zaman now itu kan masuknya gen alpha, mereka tahu lagu Aisyah. Itu kan lagu lama ya dan mereka bisa nyanyiin lagu itu tuh kayak wow luar biasa gitu lho," terangnya.
"Senang banget gitu. Terus dikasih lagu dangdut yang mereka malu-malu ya, walaupun ada yang joget-joget gitu. Ya pokoknya happy deh," tambah Ucie Sucita.
Adapun sang pedangdut yang memiliki kedekatan tersendiri dengan Suara.com berharap bisa terus bergandengan dengan Suara.com.
Menurut Ucie Sucita, Suara.com punya peran penting dalam perjalanan kariernya sebagai penyanyi dangdut.
Dia juga berharap Suara.com dapat terus menjadi media favorit buat seluruh pembaca di Indonesia.
"Harapannya pastinya selalu terus bergandengan, berjalan bersama. Karena memang karier aku di dangdut ini kan dari tahun 2015 ya, jadi kayaknya enggak beda jauh gitu perjalanannya. Dan aku merasa Suara.com ini sangat erat dengan perjalanan karier aku," tutur Ucie.
"Karena dari setiap perjalanan pasti selalu ada berita aku di sini. Jadi pastinya Suara.com itu keren dan selalu menjadi media yang favorit untuk saya pribadi dan pastinya untuk seluruh pembaca di Indonesia," imbuhnya.
Di sisi lain, selain penampilan Ucie Sucita acara buka bersama dan ulang tahun ke-11 Suara.com juga dimeriahkan dengan berbagai permainan dan pemberian hadiah.
Baca Juga: Ucie Sucita Baper Lakoni Adegan Dinikahi Sule: Kalau Serius, Aku Mau