Wendy Cagur Dilarikan ke Rumah Sakit dengan Ambulans, Ruben Onsu Unggah Kondisinya

Selasa, 11 Maret 2025 | 14:41 WIB
Wendy Cagur Dilarikan ke Rumah Sakit dengan Ambulans, Ruben Onsu Unggah Kondisinya
Wendi Cagur (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sejak kemarin Wendi Cagur nampak terlihat masih bugar. Bahkan di beberapa unggahannya dia masih bisa melakukan olah raga beban. 

Dalam latihan beban yang diunggahnya di Instagram beberapa hari yang lalu, Wendi Cagur nampak fokus kepada kaki-kakinya.

Diduga olahraganya dilakukan pada malam hari usai berbuka puasa.

"Cerita olahraga malam lagi. Tetap semangat. Ini luar biasa kita main kaki lagi," ungkap Wendi Cagur di video tersebut.

Lelaki berkepala plontos itu mengaku tenaganya cukup diforsir. Sehingga banyak keringat yang keluar.

"Setelah sekian lama dari bulan puasa dan tiba-tiba main kaki boncos keringet langsung keluar banyak banget," tuturnya.

Wendi Cagur (Instagram)
Wendi Cagur (Instagram)

Namun dia mengaku sempat takut karena heart rate-nya tiba-tiba tinggi.

"Sempat worry karena heart rate tinggi, tapi nggak apa-apa karena kita belajar bagaimana menenangkan diri dan juga mengatu napas kita supaya kita, terutama gua nggak panik dan bisa kembali normal," jelasnya.

Beruntung hal tersebut tidak membuatnya sakit. Sebaliknya dengan olagraga tersebut dia mengaku banyak mendapat manfaat.

Baca Juga: Sarwendah Tak Masalah Diberitakan Buruk, Asalkan Tak Senggol Anak-anaknya

"Efeknya luar biasa buat gua pribadi. Maksudnya sekarang kalau gua beraktifitas entah lari, gerak kenceng segalam macam napas gua jadi lebih teratur dari sebelum-sebelumnya," tuturnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI