Buka-bukaan Bareng Sule, Nunung Diam-Diam Terima Banyak Tawaran Jadi Pejabat

Selasa, 11 Maret 2025 | 14:04 WIB
Buka-bukaan Bareng Sule, Nunung Diam-Diam Terima Banyak Tawaran Jadi Pejabat
Potret Nunung (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Interaksi yang terjadi antara Sule dan Nunung tengah menjadi sorotan belakangan ini.

Usai heboh Nunung memutuskan menjual rumah dan segala asetnya serta hanya tinggal di kost, banyak yang mempertanyakan di mana letak kepedulian Sule.

Sule sendiri dikenal sebagai rekan seperjuangan Nunung, termasuk ketika sama-sama terjun ke dunia hiburan.

Sayangnya, Sule justru dianggap memiliki citra yang buruk dan dituding tidak peduli serta tidak membantu Nunung yang kesusahan.

Tudingan yang merayap tersebut kemudian dibantah oleh Nunung dengan tegas dalam konten terbaru dengan Sule, baru-baru ini.

"Aku tuh kalau mau tinggal di rumah, Sule itu udah nawarin aku berkali-kali," ujar Nunung.

"'Tinggal aja di rumah aku', begitu (kata Sule). Dia ada beberapa rumah," kata Nunung menyambung.

Tak lama usai ucapan tersebut viral, banyak yang mengaku salah paham dengan sosok Sule selama ini.

Menariknya, pada kesempatan yang sama, Sule berakhir menjadi pihak yang turut diwawancarai.

Baca Juga: Seberapa Kaya Sule? Sempat Tawari Nunung Tinggal di Salah Satu Rumahnya

Melalui unggahan yang ada dalam TikTok @kuningan.pride1, Sule menjawab pertanyaan publik terkait dirinya yang menolak menjadi pejabat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI