"Kalau saya (jadi) pengacara, ya sah-sah aja (menerima uang)," tutur Fitri Salhuteru.
"(Sah-sah aja) mau kasih tarif berapa itu, Rp 5 miliar, Rp 25 miliar, Rp 100 miliar, nggak ada larangan ya. Itu bebas-bebas aja," tegasnya kemudian.
Namun tentu saja, angka yang dimaksudkan tersebut, baik kecil maupun besar digaris bawahi berkaitan dengan keputusan dari klien.
"Betul (bersangkutan dengan klien)," tutup Fitri Salhuteru.
![Sunan Kalijaga saat ditemui di Polda Metro Jaya, Jumat (7/3/2025) [Suara.com/Tiara Rosana].](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/07/43947-sunan-kalijaga.jpg)
Nama Fitri Salhuteru sendiri baru dikenal publik usai menjalin persahabatan dengan Nikita Mirzani. Meski Fitri sejatinya adalah satu di antara pebisnis sukses yang memiliki koneksi dengan beberapa artis.
Ketika bersahabat dengan Nikita, Fitri juga menjalin relasi dekat dengan sahabat yang lain, yaitu dokter Oky Pratama.
Sayangnya, persahabatan Nikita Mirzani dan Fitri Salhuteru telah usai sejak 2024 lalu dengan diiringi beragam perseteruan melalui media sosial.
Kala itu terjadi, dokter Oky Pratama tidak terang-terangan menunjukkan keberpihakan ataupun angkat bicara.
Padahal beberapa kali nama dokter Oky disebut oleh Fitri Salhuteru, dan diklaim tidak nyaman berteman dengan seorang Nikita Mirzani.
Baca Juga: Nikita Mirzani Ditahan, Yolo Ine: Kok Bisa Dipenjara?