Ingatkan Manusia Kembali ke Jalan Tuhan, Tresna Band Rilis Single Religi 'Tersesat'

Selasa, 11 Maret 2025 | 11:07 WIB
Ingatkan Manusia Kembali ke Jalan Tuhan, Tresna Band Rilis Single Religi 'Tersesat'
Tresna Band (Credit: DH Production)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ramadan menjadi salah satu momentum bagi sebuah karya musik hadir. Sebab tak sedikit dari para penyanyi, melahirkan musik bernafaskan religi di bulan suci.

Salah satu penyanyi yang juga memanfaatkan momen Ramadan untuk berkarya adalah Tresna Band. Grup asal Cimahi, Jawa Barat ini baru saja menelurkan single terbaru berjudul 'Tersesat'.

Lagi Tersesat mengisahkan seseorang yang jauh dari Allah. Namun ketika seseorang dihadapkan pada kesusahan, ia kemudian kembali ke jalan-Nya.

Tresna Band (Credit: DH Production)
Tresna Band (Credit: DH Production)

"Lagu ini terinspirasi dari cerita kehidupan yang ada di sekeliling kita, termasuk kita sendiri yang terkadang lupa kepada kewajiban kita sebagai hamba Allah," kata gitaris Tresna Band, Ardian dalam siaran persnya ke awak media, Senin (10/3/2025).

Hadirnya lagu 'Tersesat' merupakan hasil kolaborasi Ima dan Tresna Band. Penggarapan aransemennya didukung dua musisi yakni Gan Gan (Sahara Band) dan Yon (Dygta Band).

Sebagai informasi, 'Tersesat' merupakan single kedua religi buat Tresna Band. Sebelumnya band yang dipayungi DH Production ini telah merilis lagu religi.

"Semoga lagu ini bisa membuat kita sadar dan lebih mendekatkan diri lagi kepada Tuhan. khususnya untuk kita sendiri sebagai pencipta lagu," kata Ardian.

Seiring dengan aktifnya Tresna Band merilis lagu, mereka juga tak absen manggung di hari Ramadan. Hanya saja memang, intensitasnya tidak sesering sebelum bulan puasa.

Tresna Band [Istimewa]
Tresna Band [Istimewa]

Bahkan kabar baiknya, Tresna Band juga akan menyiapkan single terbaru setelah Lebaran nanti.

Baca Juga: Bocoran Harga Tiket Konser Perdana BABYMONSTER di ICE BSD

"Alhamdulillah, kami tetap berkarya, dan tetap manggung. Dan nanti setelah HarI Raya Idul Fitri, Tresna Band tancap gas lagi, insha'allah kami akan merilis lagu baru karya cipta Pak Fery Hudaya," kata Ardian.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI