Suara.com - Pasangan artis Indonesia, Cindy Fatikasari dan Tengku Firmansyah sudah hampir setahun ini tinggal di Kanada.
Teranyar, Cindy Fatikasari menunjukkan masjid pertama yang akan dibangun di kota tempat tinggalnya, Kota Edmonton.
Hal ini terungkap di postingan terbaru aktris cantik kelahiran tahun 1978 tersebut. Cindy Fatikasari tampak membagikan potret terbaru dengan suaminya di Instagram pada Minggu (9/3/2025).
Di situ Cindy dan Firman tampak berdiri di depan sebuah bangunan yang kelak akan dibangun masjid.
Ini merupakan masjid Indonesia pertama yang akan dibangun di Kota Edmonton. Masjid tersebut juga merupakan masjid Indonesia pertama di bagian barat Canada.
"Insya Allah gedung di belakang kami akan menjadi masjid Indonesia pertama di kota Edmonton tempat tinggal kami sekarang," tulis Cindy Fatikasari pada caption Instagram miliknya.
"Masjid ini juga akan menjadi masjid Indonesia pertama di bagian barat Canada," lanjutnya.
Rencana pembangunan masjid ini ternyata merupakan inisiatif dari Indonesia Muslim Community Edmonton yang bekerja sama dengan pihak lainnya.
Cindy Fatikasari juga tak lupa mengajak teman-teman yang lain jika ingin berpartisipasi dalam proses pembangunan ini.
Baca Juga: 7 Bulan Jadi Tukang Las di Kanada, Tengku Firmansyah Lepas Helm Kuning: Selamat Tinggal...
"Atas inisiasi dari Indonesia Muslim Community Edmonton bekerja sama dengan Cinta Quran Foundation pimpinan ustadz @fatihkarim berikhtiar mengajak teman-teman untuk ikut wakaf pembelian dan pembangunan masjid ini," ungkap Cindy.
"Jika teman-teman ingin berpartisipasi, link ada di bio kami," tutup pemain sinetron Tukang Bubur Naik Haji the Series ini.
Postingan terbaru Cindy Fatikasari di Instagram ini banjir komentar positif dari netizen. Warganet ikut bahagia dengan rencana pembangunan masjid pertama di Kota Edmonton, Kanada tersebut.
Rencana baik ini tentunya disambut hangat oleh masyarakat Indonesia. Doa pun mengalir dari warganet semoga proses pembangunan masjid ini berjalan lancar.
"Masya Allah, mudah-mudahan segera terwujud, lancar, berkah, Aamiin," kata netizen.
"Masya Allah, semoga lancar pembangunan masjidnya," doa warganet.
"Insya Allah, Allah mudahkan semua urusan. Aamiin Ya Robbal Alamin," tutur lainnya.
Sementara itu, Tengku Firmansyah dan Cindy Fatikasari memang sering membagikan momen kehidupan sehari-harinya di Kanada.
Pasangan yang menikah pada tahun 1999 ini diketahui pindah ke Kanada sejak bulan April 2024 lalu.
Momen kepindahan Cindy dan Firman dikarenakan buah hati mereka memang ingin kuliah dan menetap di Kanada. Mereka ikut tinggal di sana karena ingin menemani dan membimbing anak-anak mereka.
Banyak momen istimewa yang kerap dibagikan keduanya di Instagram setelah pindah ke Kota Edmonton.
Cindy Fatikasari pernah mengunggah momen pertama kalinya merayakan Canada Day. Tengku Firmansyah juga pernah mengungkap perasaannya saat pertama kali melihat salju di Kanada.
Meski selama ini aktif di dunia akting, Cindy Fatikasari dan Tengku Firmansyah kini menikmati pekerjaan baru mereka.
Cindy Fatikasari dikabarkan memutuskan bekerja di salah satu retail clothing. Sementara itu, Tengku Firmansyah kini menjalani profesi sebagai tukang las di Kanada.
Bahkan baru-baru ini, Cindy Fatikasari memberikan selamat pada suaminya terkait pekerjaan.
Aktris berusia 46 tahun ini memposting foto helm warna kuning milik suaminya yang terbungkus plastik.
Dari captionnya, diduga Tengku Firmansyah sudah naik jabatan karena sekarang memakai helm warna biru.
"Selamat ya sekarang udah blue hat," tulis Cindy Fatikasari belum lama ini.
Lewat kolom komentar, Cindy Fatikasari menjelaskan perbedaan yellow hat dan blue hat.
"Yellow hat artinya masih anak baru, blue hat udah bukan baru lagi," jelas pemain serial Tukang Ojek Pengkolan ini.
Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar