Suara.com - Mulan Jameela di tengah kesibukannya menjadi anggota DPR RI, dia tetap menjalankan kewajibannya sebagai ibu rumah tangga. Entah hanya sekadar konten untuk menghibur atau memang kebiasaannya seperti itu, penyanyi 45 tahun ini pamer video sedang bersih-bersih rumah.
Dalam video tersebut, Mulan Jameela membersihkan ruang keluarga sambil mendengarkan musik, meski endingnya kocak karena malah ketiduran.
Terlepas dari konten humor yang dibuatnya, beberapa warganet malah dibuat salah fokus dengan rumah Mulan Jameela. Ini karena dia tak seperti sedang di rumah suaminya, Ahmad Dhani yang sangat khas dengan gaya rumah klasiknya.
Hunian Mulan Jameela dalam video bergaya modern layaknya rumah gedong lainnya. Warganet pun mempertanyakan itu rumah siapa?
"Ini rumah siapa? Rumah Dani biasanya kayak rumah kuno," komentar warganet.
"Ini rumah di mana bun? Kaya beda sama rumah ayah dhani," kata warganget lain kepo.
"Di rumah yang mana itu teh?" ujar warganet lain tak kalah penasaran.
Warganet lain menduga kalau itu rumah Mulan Jameela yang lain. Ada yang menjelaskan kalau pelantun "Makhluk Tuhan Paling Sexy" ini juga sudah punya rumah mewah sebelum menikah dengan Ahmad Dhani.
Baca Juga: Ahmad Dhani Disemprot Lita Gading soal Naturalisasi: Otaknya Tuh di Antara Pusar...
"Mungkin rumah teh @mulanjameela1, karena dia juga punya rumah tak jauh dari rumah Pakde (Ahmad Dhani)," kata seorang warganet.
"Ya rumah teh @mulanjameela1 sendiri. Di pondok Indah juga persis seberangan sama studio legend dewa 19 / cafe resto," imbuh warganet lain.
![Ahmad Dhani dan Mulan Jameela bersama putranya, Muhammad Ali. [Instagram/@ ahmaddhaniofficial]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/09/14306-ahmad-dhani-dan-mulan-jameela-bersama-muhammad-ali.jpg)
"Rumah mulan sendiri, rumah Mbak Mulan banyak," komentar lainnya seolah tak terima idolannya dikira selama ini hanya ikut Ahmad Dhani tanpa punya rumah sendiri.
"Anda dari mana aja sih baru keluar goa kah, Mulan dari zaman Ratu juga udah punya rumah sendiri di Pondok Indah lagi," kata warganet lainnya.
Memang benar Mulan Jameela punya rumah pribadi sendiri selain rumah Ahmad Dhani. Dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negera (LHKPN) yang dilaporkan ke KPK, dia diketahui memiliki dua aset tanah dan bangunan di daerah Jakarta Selatan.
Dua aset tanah dan bangunan itu juga nilainya tak main-main yakni Rp15,95 miliar. Berikut ini rinciannya seperti di LHKPN. Pertama, tanah dan bangunan seluas 162 m2/206 m2 di Jakarta Selatan, hasil sendiri, senilai Rp7,7 miliar. Kedua, tanah dan bangunan seluas 196 m2/250 m2 di Jakarta Selatan, hasil sendiri, senilai Rp8,25 miliar.
Kontributor : Tinwarotul Fatonah