Razman Ingin Vadel Badjideh Segera Diadili Gegara Akan Laporkan Balik Laura Meizani

Sabtu, 08 Maret 2025 | 20:40 WIB
Razman Ingin Vadel Badjideh Segera Diadili Gegara Akan Laporkan Balik Laura Meizani
Vadel Badjideh dan Razman Arif Nasution. [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Razman Arif Nasution menegaskan bahwa tidak akan ada penangguhan penahanan untuk Vadel Badjideh. Pasalnya, kliennya itu terjerat kasus dugaan kekerasan seksual anak di bawah umur terhadap anak Nikita Mirzani, Laura Meizani alias Lolly.

Karenanya, Razman ingin seleb TikTok itu segera menjalani sidang yang harus dilakukan secara tertutup.

"Saya sudah dengar pernyataan dari Kasi Humas Nurma Dewi. Saya sudah ngomong dari awal ke Vadel, kepada keluarga Vadel, bahwa tidak mungkin ada penangguhan penahanan terkait dengan kekerasan seksual anak di bawah umur," kata Razman.

Advokat yang sumpahnya dibekukan itu menambahkan, "Yang ada kita ingin secepatnya dilimpahkan agar ada proses persidangan dan sidangnya pun tertutup untuk umum, karena anak di bawah umur."

Memang ada upaya hukum lain seperti praperadilan dan gelar perkara khusus, tetapi Razman belum memprioritaskan hal itu untuk sekarang ini.

"Lalu kemudian, pertanyaan berikutnya, apakah ada upaya hukum lain? Ada. Pra-peradilan, kemudian gelar perkara khusus. Tapi sepertinya kita belum konsen ke sana," imbuhnya.

Razman berharap kasus Vadel Badjideh ini segera rampung sehingga ia bisa segera melaporkan balik Laura Meizani alias Lolly.

"Jadi kita sekarang menunggu, kan 20 hari pertama, sekarang 40 hari. Mudah-mudahan di rentang waktu ini akan segera selesai kasusnya, atau Lolly berubah pikiran karena akan kami ambil langkah hukum," ucapnya.

Postingan di atas mendapat beragam reaksi dari warganet. Beberapa mencibir Razman, tetapi ada pula yang mengejek Vadel.

Baca Juga: Dipenjara, Mail Asisten Nikita Mirzani Ngeluh Tak Bisa Nonton Konser NCT

Nikita Mirzani dan Lolly. (Instagram)
Nikita Mirzani dan Lolly. (Instagram)

"Biarkan Vadel menyatu dengan mertuanya, pas keluar barengan dan udah akur," kata seorang warganet menyindir.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI