"Kami yang sudah lolos seleksi PPPK tahap 1 2024 sudah berjuang lama dan mengikuti seluruh tahapan selesi, sekarang tiba-tiba ada kabar harus nunggu SK Maret 2026, padahal jadwal awal tidak begitu," kata seorang warganet mengeluh.
"Betul ibu, lagi-lagi kami bidan pendidik tertunda. Sedih sekali," imbuh warganet yang lain.
"Ku menangis. Pengajuan resign sudah masuk, dari awal sudah 30 hari sebelumnya karena di swasta kan pengajuan nggak boleh mendadak. Begitu mau resign, diumumkan mundur sampai Oktober," ujar warganet lainnya sedih.