Suara.com - Di tengah sorotan publik terkait perceraiannya dengan Paula Verhoeven, Baim Wong justru memamerkan kebersamaannya dengan para aktor papan atas Indonesia.
Dalam unggahan di akun Instagram-nya, Baim Wong terlihat berfoto selfie bersama Reza Rahadian, Oka Antara, Fedi Nuril, dan beberapa aktor lainnya.
"Bulan puasa. Senyumlah," tulis Baim Wong dalam unggahannya, Sabtu (8/3/2025).
Sebagian besar aktor yang terlihat dalam foto tersebut terlibat dalam film horor terbaru garapan Baim Wong yang berjudul Sukma.
Namun, alih-alih mendapatkan sambutan positif dan antusiasme dari warganet, unggahan tersebut justru menuai kecaman.
Warganet menyerukan aksi boikot terhadap film Sukma sebagai bentuk protes atas dugaan sikap Baim Wong terhadap Paula Verhoeven, yang dianggap ingin menjauhkan anak-anaknya dari sang ibu.
Seruan boikot ini muncul setelah Paula Verhoeven membagikan video yang memperlihatkan curahan hatinya.
Dalam video tersebut, Paula Verhoeven mengungkapkan kesedihannya karena sikap kedua anaknya, Kiano dan Kenzo, yang terlihat takut saat bertemu dengannya.
Baca Juga: Kiano Cuek Tiap Kali Bertemu, Diduga Ingin Lindungi Paula Verhoeven dari Amukan Baim Wong
Bahkan, Kenzo secara terang-terangan mengatakan kepada Paula untuk segera pulang karena takut dimarahi oleh sang ayah, Baim Wong.
Warganet menduga Baim Wong telah mempengaruhi anak-anaknya sehingga mereka bersikap demikian kepada Paula. Dugaan ini muncul setelah Kenzo terlihat ketakutan saat menyebut nama sang ayah.
Banyak warganet yang berasumsi bahwa ada sesuatu yang terjadi di balik layar, dan Baim Wong diduga telah memanipulasi anak-anaknya agar menjauhi ibu mereka.
![Paula Verhoeven saat hadir sidang cerai lanjutan di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (5/3/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/05/64721-paula-verhoeven.jpg)
Jengah dengan sikap Baim, warganet mengimbau agar tidak ada yang menonton film tersebut sebagai bentuk solidaritas terhadap Paula Verhoeven.
"Nggak usah nonton filmnya nggak sih? Ngapain bikin Baim makin kaya," komentar seorang warganet. "Jangan ada yang nonton filmnya, ya," kata warganet lain.
"Boikot aja nih orang. Please kalau kalian seorang perempuan dan ibu, jangan nonton film apapun yang digarap Baim," ujar warganet lainnya.
Tayang 17 April 2025, film Sukma dibintangi oleh sejumlah aktor ternama, antara lain Luna Maya, Christine Hakim, Anna Jobling, Kimberly Ryder, dan masih banyak lagi. Kedua putra Baim Wong, Kiano dan Kenzo, juga turut serta dalam film ini.
Kontributor : Chusnul Chotimah