Ahmad Dhani dan Maia Estianty Gagal Sebagai Suami Istri, Tapi Berhasil Bikin Dul Jaelani Taat Agama

Jum'at, 07 Maret 2025 | 20:40 WIB
Ahmad Dhani dan Maia Estianty Gagal Sebagai Suami Istri, Tapi Berhasil Bikin Dul Jaelani Taat Agama
Dul Jaelani ditemui di Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada Kamis (5/3/2025) [Suara.com/Rena Pangesti]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Maia Estianty dan Ahmad Dhani boleh gagal sebagai pasangan suami istri. Namun sebagai orangtua, keduanya berhasil mendidik Dul Jaelani sebagai sosok yang taat agama.

Hal itu tercermin dalam ajaran agama Ahmad Dhani dan Maia Estianty yang diingat dan dilakukan Dul Jaelani. Dua hal tersebut terdengar sederhana, namun sarat makna.

Pertama, Dul Jaelani belajar disiplin saat ayahnya, Ahmad Dhani mengajarkan dirinya untuk tidak bicara setelah iqamah.

Dul Jaelani ditemui di Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada Kamis (5/3/2025) [Suara.com/Rena Pangesti]
Dul Jaelani ditemui di Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada Kamis (5/3/2025) [Suara.com/Rena Pangesti]

"Alhamdulillahnya saya lahir dari keluarga yang dua-duanya selalu concern soal agama. Ayah yang ngajarin saya jangan ngomong setelah qomat," kata Dul Jaelani ditemui di Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada Kamis (5/3/2025).

Sementara ibunya, Maia Estianty mengajarkan Dul Jaelani untuk melibatkan Allah di setiap aktivitas. "Alhamdulillah sama bunda, diingatkan kalau mau bepergian selalu (ucapkan) bismillah," kata pacar Tissa Biani ini.

Dul Jaelani bukan hanya mengingat dan melakukan apa yang diajarkan Ahmad Dhani dan Maia Estianty. Secara mandiri, ia juga masih membaca buku dan bahkan belajar ilmu Alquran di tingkat dasar, Iqro 1.

"Saya pribadi sangat suka belajar agama, ya baca buku kadang. Ya kadang iqra masih iqra 1, tapi suka aja gitu," ucapnya.

Dengan banyak belajar agama, membuat pikiran Dul Jaelani jauh dari kata stres. Ia kemudian memberikan contoh orang-orang yang terpuruk dan mengakhiri hidup.

Potret Manis Maia Estianty dan Dul Jaelani. (Instagram/@duljaelani)
Potret Manis Maia Estianty dan Dul Jaelani. (Instagram/@duljaelani)

"Berapa banyak kita lihat sisi luar negeri yang tidak beragama, bagi saya penting banget di zaman sekarang agama dijadikan penopang hidup," kata Dul Jaelani.

Baca Juga: Dapat Banyak Kritik, Ahmad Dhani Minta Maaf: Sejak Dini Saya Berbeda ...

"Saya lihat rata rata orang yang tidak ada agamanya, stres. Berapa banyak kita lihat sisi luar negeri yang tidak beragama. Jadi bagi saya penting banget di zaman sekarang agama dijadikan penopang hidup. Terlepas itu benar apa nggak yang penting belajar dulu aja," ucapnya menjabarkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI