Perjuangan Panjang dr Richard Lee Diterima Keluarga Usai Putuskan Mualaf

Sumarni Suara.Com
Kamis, 06 Maret 2025 | 14:23 WIB
Perjuangan Panjang dr Richard Lee Diterima Keluarga Usai Putuskan Mualaf
Dokter Richard Lee memilih menjadi mualaf (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dr Richard Lee akhirnya blak-blakan soal status mualafnya yang selama ini masih dirahasiakan ke publik.

Lewat kanal YouTube pribadinya, dokter estetika itu menjelaskan secara detail bagaimana proses sampai akhirnya ia memutuskan menjadi mualaf. Ia menyampaikan hal tersebut di hadapan Ustaz Felix Siauw dan Ustaz Derry Sulaiman.

Salah satu proses terberat yang dialami dr Richard Lee adalah penolakan dari orang tua dan keluarga.

Agar bisa diterima dengan baik soal keputusannya mualaf, dr Richard Lee mengaku mengubah sikap dan perilakunya menjadi lebih baik.

“Selama dua tahun ini aku berstrategi, bagaimana caranya aku belajar dulu menunjukkan sikapku, menunjukkan kelakuanku,” kata dr. Richard dikutip dari kanal YouTube dr. Richard Lee, MARS pada Kamis (6/3/2025)

Dokter yang pernah berseteru dengan artis Kartika Putri itu meyakinkan keluarganya bahwa dengan agama yang kini dianutnya, ia menjadi lebih baik.

“Paling nggak setelah download (mualaf) aku menjadi lebih tenang, menjadi lebih bijaksana, mudah-mudahan ya, aku nggak sempurna sekali lagi,” kata dr Richard.

“Tapi aku berusaha menunjukkan diriku yang jauh lebih baik. Dan aku tunjukkan dengan keluargaku itu dulu dan pelan-pelan kusampaikan,” lanjutnya.

Baca Juga: Dipuji Saat Pakai Hijab, Begini Pandangan Reni Effendi Istri Dokter Richard Lee Soal Islam

Meski kabar mengenai dirinya mualaf sudah diberitakan media, namun saat ada anggota keluarga lainnya yang menanyakan perihal tersebut, ia selalu menghindar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI