Suara.com - Rossa siap menggelar konser bertajuk 'Here I Am' di Indonesia Arena, Jakarta Pusat pada Jumat (23/5/2025). Tak sendiri, pelantun Tegar tersebut akan menggaet sejumlah penyanyi lain.
Pertama, ada nama Bernadya yang akan berkolaborasi dengan Rossa di konser. Ia mengagumi sosok pelantun Satu Bulan tersebut.
"Aku tuh suka banget sama Bernadya. Buat aku jenius, aku suka lirik dan komposisi aransemennya," terang Rossa.
![Bernadya dalam acara 2024 Spotify Wrapped Indonesia di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (5/12/2024). [Suara.com/Tiara Rosana]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/12/06/35451-bernadya.jpg)
Selain Bernadya, ada nama lainnya yakni Yura Yunita. Bagi Rossa, lagu-lagu rekan duet mendiang Glenn Fredly terserah sangat mengena di hati.
Baca Juga: Rossa dan Ariel NOAH Mendadak Dijodoh-jodohkan setelah Video Ini Beredar
"Liriknya, Tutur Batin, sangat menginspirasi aku," kata penyanyi yang dikenal dengan julukan Queen of Pop Indonesia tersebut.
Nama lainnya yang tak kalah menghebohkan adalah Dipha Barus. Di mana pada konser 25 Shining Years, Rossa menggaet Eka Gustiwana.
"Karena aku suka lagu slow dan galau, jadi aku mau kolaborasi sama Dipha Barus. Jadi di endingnya aku pengin joget bareng, pokoknya bakal seru," terang Rossa.
Terakhir, ada nama JKT48. Ini juga menjadi salah satu gebrakan Rossa dalam sisi kolaborasi.
"Seru kan? Itu belum pernah. Nah nanti akan ada dia, karena memang selalu pengin nyari yang baru aja," pungkas Rossa.
Baca Juga: Titi DJ Curhat Sempat Akan Digantikan Rossa di 3 Diva, Netizen: Kok Bukan Reza Artamevia?